Rudi dan Marlin Tinjau Vaksinasi Bagi Masyarakat Asal Nias dan Jemaat BNKP 54

- Admin

Sabtu, 31 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto:INIKEPRI.COM)

(Foto:INIKEPRI.COM)

INIKEPRI.COM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dan Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina Rudi, meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat Kota Batam asal Nias dan Jemaat BNKP 54 Batam Centre di Gereja Banua Niha Keriso Protestan, Kompleks Green Land, Batam Center, Sabtu (31/7/2021).

Vaksinasi ini dilakukan oleh Himpunan Masyarakat Nias Indonesia Kepulauan Riau bekerjasama dengan Jemaat Gereja BNKP 54, Dinas Kesehatan Kota Batam, tim kesehatan TNI AL dan petugas relawan Satgas COVID-19.

Baca Juga :  Yuk, Vaksinasi Massal 13-15 Juni di Temenggung Abdul Jamal

Kehadiran Walikota Batam H. M. Rudi dan Wakil Gubernur Hj. Marlin Agustina Rudi disambut hangat oleh masyarakat Batam asal Nias dan Jemaat Gereja BNKP 54 Batam Center.

Dalam tinjauannya, Wali Kota Batam menyampaikan ke peserta Vaksinasi bahwa harus tetap waspada dengan penyebaran virus COVID-19 dengan tetap terus mengikuti protokol kesehatan.

“Jika 70%-80% masyarakat Batam sudah tervaksin, maka aktifitas kehidupan masyarakat di Kota Batam akan diberikan kelonggaran sehingga perekonomian bisa hidup,” kata Rudi.

Baca Juga :  Pemko Batam Carikan Solusi Terkait Pelebaran Jalan di Batubesar

Rudi juga mengatakan, sebagai pemimpin daerah, dirinya dan Marlin, setiap hari meninjau pelaksanaan vaksinasi agar semua masyarakat Batam dan Kepri dapat menerima vaksin.

“Ini juga ada Tokoh Batam asal Nias yang juga anggota DPRD Batam yang Utusan Sarumaha, yang sudah terkenal dengan pelayanan ke masyarakat, saya kira peserta vaksin sudah kenal dengan beliau, udah aman untuk 2024,” kata Rudi.

Baca Juga :  Ketua DPD Gerindra Kepri Instruksikan Kader Perkuat Soliditas dan Kedekatan dengan Rakyat

Sementara itu, Utusan Sarumaha selaku Ketua Himpunan Masyarakat Nias Indonesia Kepulauan Riau menyebutkan, sangat mendukung dan siap membantu pemerintah Kota Batam dan Provinsi Kepulauan Riau dalam percepatan pemberian vaksin ke masyarakat, agar semua bisa berjalan normal seperti biasa.

Vaksinasi COVID-19, kata dia, akan dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan meminimalkan antrean panjang, agar tidak terjadi penularan Virus Corona di lokasi penyuntikan. (ER)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB