Vaksinasi COVID-19 Kepri untuk Usia di Atas 18 Tahun Capai 77,23 Persen

- Admin

Senin, 13 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Istimewa)

(Foto: Istimewa)

INIKEPRI.COM – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menyebutkan bahwa capaian vaksinasi COVID-19 masyarakat usia di atas 18 tahun mencapai 77,23 persen.

Hal ini disampaikan Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Provinsi Kepulauan Riau, Lamidi di Tanjungpinang, Senin (13/9/2021).

Lamidi mengatakan, total capaian vaksinasi dosis pertama di Provinsi Kepri mencapai 1.060.709 orang atau sebesar 77,23 persen.

Baca Juga :  Luncurkan Bantuan Beras, Gubernur Minta Segera Didistribusikan

“Sementara vaksinasi dosis kedua baru sebanyak 536.154 orang atau baru sekitar 39,04 persen,” ujar dia.

Dia melanjutkan bahwa, sisa target vaksinasi dosis 1 sebanyak 312.663 orang dan sisa target vaksinasi dosis dua sebanyak 837.218 orang.

Sementara untuk vaksinasi anak usia 12 hingga 17 tahun di Provinsi Kepri pada dosis pertama mencapai 74,13 persen atau sebanyak 153.933 orang dengan sisa target sebanyak 53.730 orang.

Baca Juga :  Pekan Olahraga Pelajar Kota Tanjungpinang Dimulai, Lahirkan Bibit Atlet Unggul

“Sedangkan untuk dosis kedua baru mencapai 28,64 persen atau sebanyak 59.475 orang dengan sisa target dosis kedua sekitar 148.188 orang,” jelas Lamidi.

Lamidi mengatakan, hingga saat ini perkembangan kasus COVID-19 di Provinsi Kepri mulai melandai.

Baca Juga :  Wali Kota Tanjungpinang Sampaikan Nota Pengantar Raperda Perubahan APBD 2020

“Namun begitu, kita harapkan masyarakat tidak melonggarkan protokol kesehatan COVID-19 khususnya penerapan 3M, terus disiplin jangan sampai kasus ini melonjak lagi,” katanya.

Lamidi pun terus mendorong seluruh masyarakat Kepri yang belum divaksinasi untuk dapat ikut melaksanakan vaksinasi guna menciptakan Herd Immunity di sekitar. (ET)

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB