INIKEPRI.COM – Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie, menakar peluang Prabowo Subianto jika kembali maju sebagai calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Prabowo, katanya, merupakan sosok berpengalaman dan lebih unggul dari kandidat lain saat ini.
“Dalam perspektif politik sebagai warga negara dan ketua umum partai politik, Prabowo Subianto masih memiiki hak politik untuk mencalonkan diri sebagai Presiden untuk pemilu 2024,” ujar Jerry dalam pernyataannya saat diskusi dalam acara yang bertajuk “Menakar Peluang Prabowo pada Pilpres 2024”, Jumat 24 September 2021.
Tidak hanya itu, dirinya juga sangat yakin karena Prabowo sudah barang tentu memenuhi syarat Presidential Threshold 20 persen jika Undang-Undang Pemilu masih mensyaratkan.
“Selain itu faktor seberapa berhasil kinerja Prabowo sebagai Menteri Pertahanan mampu melahirkan kebijakan yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” kata dia.
Halaman : 1 2 Selanjutnya