5 Oleh-oleh Khas yang Wajib Dibeli Saat ke Batam

- Admin

Jumat, 5 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Jika berkunjung ke Kota Batam, Kepulauan Riau untuk wisata maupun dinas, sempatkan waktu membeli oleh-oleh kerajinan khas Batam.

Batam merupakan kota yang langsung berhadapan dengan Singapura. Sebagian besar wisatawan yang datang merupakan pelancong bisnis.

Berikut macam-macam kerajinan khas Batam yang bisa kamu jadikan oleh-oleh khas untuk teman dan keluarga.

1.Miniatur Jembatan Barelang

Jembatan Barelang merupakan ikon Kota Batam. Ketika kamu berkunjung, kamu akan melihat banyak penjual miniatur jembatan ini.

Kerajinan ini bisa kamu jadikan oleh-oleh untuk mengenang perjalanan selama di Batam.

Baca Juga :  Pererat Hubungan Kemitraan Batam dan Singapura, Kepala BP Batam Terima Kunjungan Menteri Singapura

Miniatur jembatan Barelang Batam bisa kamu temukan di berbagai pusat-pusat perbelanjaan di Batam.

2. Batik Gonggong Batam

Seperti daerah-daerah lain di Indonesia, Kota Batam juga memiliki batik khas yaitu batik gonggong.

Gonggong merupakan sejenis siput laut yang kerap dikonsumsi warga Kepulauan Riau.

Batik Gonggong memiliki motif hewan-hewan laut seperti gonggong, kerang, dan bintang laut yang biasanya banyak tersebar di perairan Pulau Bintan.

Batik gonggong tersedia dalam bentuk kain, kemeja, dan macam busana lain.

Baca Juga :  Pantau Harga Sembako, Syamsul Tinjau Pasar

3. Pernak-pernik Gonggong

Kamu juga bisa membawa ragam pernak-pernik dari cangkang gonggong sebagai oleh-oleh.

Pernak-pernik ini memiliki banyak bentuk dan ukuran. Seperti gantungan kunci, bingkai foto, hiasan dinding dan masih banyak lagi.

Selain unik, pernak-pernik gonggong juga tahan lama dan mudah untuk dibawa pulang.

4. Kerajinan Eceng Gondok

Eceng gondok merupakan tanaman hijau yang sering ditemukan di perairan. Enceng gondok di Batam dibuat menjadi berbagai kerajinan.

Baca Juga :  Li Claudia Tegas Pimpin Rapat FPRD, Pastikan Pemanfaatan Ruang Tepat Guna dan Berpihak pada Masyarakat

Ragam jenis kerajinan tangan yang dihasilkan dari eceng gondok antara lain tas, keranjang, vas bunga, sendal, hingga sajadah.

5. Kerajinan Kayu

Oleh-oleh kerajinan yang bisa kamu bawa selanjutnya adalah kerajinan kayu khas Batam.

Kayu yang digunakan dalam pembuatan adalah kayu balau, meranti dan kaper.

Kamu bisa menemukan ragam kerajinan kayu di pusat perbelanjaan atau sepanjang jalan dekat pusat kota Batam.

Salah satu bentuk kerajinan kayu yang digandrungi wisatawan adalah miniatur kapal pinisi. (AFP/KOMPAS)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB