5 Orang Positif COVID-19 Saat Razia THM di Karimun

- Admin

Senin, 7 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

5 Orang Positif COVID-19 Saat Razia THM di Karimun. Foto: ANTARA

5 Orang Positif COVID-19 Saat Razia THM di Karimun. Foto: ANTARA

INIKEPRI.COM – Kapolres Karimun, Polda Kepri, AKBP Tony Pantano mengatakan sebanyak 5 orang positif COVID-19 yang terjaring dalam razia tempat hiburan malam (THM) sudah dibawa ke tempat isolasi terpadu di Gedung Olahraga Badang Perkasa.

“Mereka terkonfirmasi COVID-19 setelah dites usap antigen, sekarang sudah diisolasi namun tak ada gejala,” kata Kapolres Karimun, dilansir dari ANTARA, Senin (7/3).

Polres bersama Satgas COVID-19 Kabupaten Karimun dan pemangku kepentingan terkait tengah gencar melakukan operasi yustisi terkait penertiban protokol kesehatan, menyusul pemberlakuan PPKM level tiga di daerah tersebut.

Baca Juga :  Polres Karimun Berhasil Ungkap Kasus Curanmor dan Pencurian di SMAN 5

Menurut Kapolres, razia itu menyasar sejumlah tempat-tempat umum hingga tempat hiburan malam, seperti pub dan karaoke, hotel, hingga swalayan mulai Sabtu (5/3) malam.

Di samping melaksanakan penertiban protokol kesehatan, katanya, satgas juga melaksanakan tes usap antigen kepada karyawan, pelayan dan pengunjung.

Baca Juga :  Kapolres Pimpin Sertijab 3 PJU Polres Karimun

“Ini dalam rangka menekan lonjakan kasus COVID-19 di Kabupaten Karimun,” ujarnya.

Kapolres juga mengajak semua elemen masyarakat mendukung pemerintah dalam pelaksanaan kegiatan operasi yustisi guna menyelamatkan masyarakat dari wabah COVID-19 yang sedang meningkat.

Pihaknya memastikan rutin patroli secara berkala untuk memastikan tidak adanya kerumunan dan pelanggaran protokol kesehatan di pusat-pusat keramaian.

Baca Juga :  PS Batam Jadi Kampiun di Soeratin Cup U-17 Zona Kepri

“Kegiatan ini sifatnya persuasif dan imbauan agar protokol kesehatan warga tidak kendur, terutama memakai masker saat beraktivitas di luar rumah,” katanya.

Sementara berdasarkan data satgas, jumlah kasus aktif COVID-19 di Karimun per 6 Maret 2022 sebanyak 265 orang dengan BOR rumah sakit sebesar 21,59 persen. Dengan jumlah kasus tersebut, Karimun masuk zona kuning. (RBP/ANTARA)

Berita Terkait

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL
Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025
Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera
Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah
Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda
Aksi Kemanusiaan MAN Karimun: Pramuka Turun ke Jalan Galang Dana untuk Korban Bencana
Konsolidasi Struktural KSPSI Kepri Mantapkan Kesiapan Menuju Rapimnas 2025
Promosi Pendidikan Tinggi, UT Batam Perkenalkan Program Kuliah Online ke Pelajar Karimun

Berita Terkait

Minggu, 28 Desember 2025 - 13:12 WIB

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL

Sabtu, 20 Desember 2025 - 08:25 WIB

Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 06:13 WIB

Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera

Kamis, 11 Desember 2025 - 06:45 WIB

Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah

Selasa, 9 Desember 2025 - 13:30 WIB

Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB