Waspada, Sakit Perut dan Sulit Kentut Bisa Jadi Gejala COVID-19

- Admin

Minggu, 27 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi sakit perut. Foto: Istimewa

Ilustrasi sakit perut. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Jangan pernah mengganggap remeh jika Anda mengalami sakit perut hebat yang datang tiba-tiba.

Sebab, bisa jadi itu pertanda infeksi virus COVID-19 varian Omicron. Mengutip The Sun, Omicron saat ini merupakan jenis virus yang dominan di Inggris.

Dalam beberapa waktu terakhir, penelusuran terkait sakit perut yang berhubungan dengan COVID-19 telah meningkat lebih dari 100 persen di Negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Baca Juga :  Perintah Ansar, Bantuan Harus Tersalur Cepat

Menurut data dari Google Trends, pencarian apakah sakit perut merupakan tanda COVID-19 juga meningkat 70 persen.

Para ahli di ZOE Symptom Tracker juga mengatakan bahwa telah terjadi peningkatan kasus gejala gastrointestinal yang dilaporkan melalui aplikasi tersebut.

Gejala gastrointestinal meliputi sakit perut, diare, kehilangan nafsu makan, dan tidak enak badan.

Para ahli mengatakan bahwa mereka telah melihat peningkatan tajam pada orang-orang yang melaporkan gejala-gejala tersebut.

Baca Juga :  Tingkat Keparahan Akibat Bakteri Mycoplasma Pneumoniae Lebih Rendah dari COVID-19

Kondisi ini disebut mengikuti pola serupa dengan apa yang telah terjadi saat gelombang COVID pada musim dingin 2021 lalu.

Dokter yang merawat pasien Omicron juga mengamati orang yang menderita masalah perut.

Berikut adalah 10 tanda yang tidak boleh Anda abaikan mengenai masalah perut menurut NHS:

  1. Sakit perut Anda datang tiba-tiba atau sakit perut yang sangat parah
  2. Sakit ketika perut tersentuh
  3. Muntah darah dan muntahan terlihat seperti kopi bubuk
  4. Tinja tampak berdarah atau hitam
  5. Tidak bisa buang air kecil
  6. Tidak bisa buang air besar atau kentut
  7. Kesulitan bernafas
  8. Mengalami nyeri dada
  9. Anda penderita diabetes dan muntah
  10. Orang yang bersama Anda telah pingsan
Baca Juga :  Ini 5 Manfaat Rutin Minum Kopi Hitam

Jika Anda mengalami gejala-gejala di atas, segera cari perawatan darurat dengan menghubungi dokter terdekat. (RBP/CNBCINDONESIA)

Berita Terkait

Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua
Inilah 4 Hormon Bahagia di Otak dan Cara Sederhana Memicunya
Cegah Penyakit Sejak Dini, Begini Cara Skrining Kesehatan BPJS Secara Online
Rahasia Superfood Buah Kiwi, Sahabat Sehat dan Cantik untuk Wanita
Suka Makan Durian? Ini Alasan Kolesterol Bisa Ikut Naik
Tak Takut Maag, Ini Makanan Penambah Darah yang Ramah Lambung
Manfaat Mandi Subuh, Dari Daya Tahan Tubuh hingga Kesehatan Mental
Sehat Sampai Tua Dimulai dari Sekarang, Ini Kebiasaan Sederhana yang Perlu Dijaga

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 08:03 WIB

Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:29 WIB

Inilah 4 Hormon Bahagia di Otak dan Cara Sederhana Memicunya

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:56 WIB

Cegah Penyakit Sejak Dini, Begini Cara Skrining Kesehatan BPJS Secara Online

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:06 WIB

Rahasia Superfood Buah Kiwi, Sahabat Sehat dan Cantik untuk Wanita

Rabu, 31 Desember 2025 - 09:58 WIB

Suka Makan Durian? Ini Alasan Kolesterol Bisa Ikut Naik

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB