Lolos dari Sanksi FIFA, Indonesia Bentuk Tim Transformasi Sepak Bola

- Admin

Sabtu, 8 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Stadion Kanjuruhan. Foto: Istimewa

Stadion Kanjuruhan. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Pemerintah Indonesia dan Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) akan membentuk tim transformasi sepak bola Indonesia.

Upaya ini adalah tindak lanjut dari pembicaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Presiden FIFA Gianni Infantino beberapa hari lalu.

“FIFA bersama-sama dengan pemerintah akan membentuk tim transformasi sepak bola Indonesia. FIFA akan berkantor di Indonesia selama proses-proses tersebut,” ujar Presiden Jokowi dalam pernyataan pers di Istana Merdeka, Jumat 7 Oktober 2022.

Baca Juga :  Ramadhan Sananta Berpisah dari PSM Makassar, Gabung ke Tim Anak Jokowi

BACA JUGA:

Kapolri Umumkan Enam Tersangka Tragedi Kanjuruhan, Siapa Saja?

Indonesia juga dipastikan tidak dikenakan sanksi oleh FIFA terkait insiden sepak bola di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada 1 Oktober 2022 lalu.

“Alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA,” ungkap Presiden.

Selanjutnya akan dilakukan langkah-langkah kolaborasi antara FIFA, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), dan pemerintah Indonesia untuk beberapa hal, yaitu

Baca Juga :  127 Orang Meninggal Dunia dalam Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang

(1) Membangun standar keamanan stadion di seluruh stadion yang ada di Indonesia;
(2) Memformulasikan standar protokol dan prosedur pengamanan yang dilakukan oleh pihak kepolisian berdasarkan standar keamanan internasional;
(3) Melakukan sosialisasi dan diskusi dengan klub-klub bola di Indonesia, termasuk perwakilan suporter untuk mendapatkan saran dan masukan serta komitmen bersama;
(4) Mengatur jadwal pertandingan yang memperhitungkan potensi-potensi risiko yang ada; serta
(5) Menghadirkan pendampingan dari para ahli di bidangnya.

Baca Juga :  Juara Bertahan Tumbang! Tottenham Hotspur 1:0 Manchester City

Di akhir pernyataannya, Presiden Jokowi menyebutkan bahwa Presiden FIFA, Gianni Infantino, akan berkunjung ke Indonesia dalam waktu dekat.

“Nanti, Presiden FIFA akan datang ke Indonesia pada Oktober atau November untuk berdiskusi dengan pemerintah,” tandas Presiden. (RP)

Berita Terkait

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026
Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat
Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang
Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak
RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya
Drama di Timnas! PSSI ‘Pecat’ Patrick Kluivert, Siapa Penggantinya?
Cape Verde Cetak Sejarah! Negara Kecil dengan Populasi Setengah dari Kota Batam Tembus Piala Dunia 2026
Amsakar Buka Kejuaraan Sepak Bola Piala Bergilir 2025: “Kompetisi Adalah Jalan Menuju Prestasi”

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 04:51 WIB

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026

Senin, 15 Desember 2025 - 11:01 WIB

Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat

Selasa, 25 November 2025 - 12:41 WIB

Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang

Selasa, 4 November 2025 - 10:09 WIB

Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak

Minggu, 2 November 2025 - 07:52 WIB

RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya

Berita Terbaru