“Aku Menghargaimu karena Telah Meluangkan Waktu untuk Mendiskusikan Hal Ini”
Secara tidak sadar, kamu mungkin sering mengabaikan perasaan dan waktu orang lain saat mendiskusikan hal-hal serius.
Dengan mengatakan ini, kamu menghargai waktu dan kehadiran mereka guna menyelesaikan konflik bersama-sama.
“Aku Memintamu Mempertimbangkan Pendapatku Juga”
Sering terjadi, konflik berkepanjangan karena kedua belah pihak merasa harus menang untuk mengakhiri masalah.
Namun, merespons dengan cara demikian berarti kamu meminta lawan bicaramu untuk mempertimbangkan kemungkinan lainnya.
Alih-alih menentukan siapa yang menang atau kalah, melihat masalah dari perspektif yang berbeda juga merupakan pilihan tepat ya! (RBP/KOMPAS)

















