Ketua DPRD Batam Apresiasi Pembagian Paket Sembako di Vihara Bodhi Marga

- Admin

Senin, 13 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Nuryanto SH MH Apresiasi Pembagian Paket Sembako di Vihara Bodhi Marga. Foto:INIKEPRI.COM

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Nuryanto SH MH Apresiasi Pembagian Paket Sembako di Vihara Bodhi Marga. Foto:INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Sebagai bentuk kepedulian dengan berbagi sesama, Yayasan Vihara Bodhi Marga, Jodoh, Batam kembali menggelar bakti sosial (baksos) dalam wujud pembagian ratusan paket sembako kepada masyarakat sekitar.

Kegiatan yang digelar di halaman Yayasan Vihara Bodhi Marga, Jodoh,Batam pada Minggu (12/2/2023) pagi ini, mendapatkan apresiasi dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Nuryanto SH MH.

Mengingat, kegiatan yang dilakukan ini sudah sangat membantu masyarakat yang membutuhkan. Khususnya yang ada di sekitar Vihara. Dan kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kerukunan umat beragama di Kota Batam.

Baca Juga :  Sambut Ramadan 1444 H, Ketua DPRD Kota Batam Hadiri Megengan Warga Bengkong Kartini

“Kami dari unsur pimpinan di DPRD Kota Batam atas nama masyarakat dan mewakili Pemerintah Daerah sangat mengapresiasikan kegiatan ini. Dan hal ini menunjukkan adanya kebajikan dan kebaikan yang ad dalam diri masing-masing umat,” Tegas Politisi PDI Perjuangan ini.

Pria yang akrab disapa Cak Nur ini pun berharap apa yang sudah dilakukan ini, kiranya menjadi contoh bagi komponen masyarakat lainnya. Terkhusus dalam membudayakan ‘berbagi’ dan ‘membagi’ kepada yang membutuhkan.

Baca Juga :  Keren, RS Bhayangkara Polda Kepri hadirkan Layanan Drive Thru Rapid Test, Gratis!

“Ini juga sekaligus menunjukkan telah terbangunnya harmonisasi keragaman dalam negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang ada di Kota Batam. Sebagaimana dalam butir-butir Pancasila. Dan kami sangat bersyukur hidup di Kota Batam,” terang Cak Nur.

Sementara itu, Pendi Tan, Koordinator kegiatan bakti sosial saat dihubungi mengatakan pembagian paket sembako ini merupakan kegiatan rutin yang kerap dilaksanakan dalam waktu minggu maupun bulanan.

Baca Juga :  Blusukan ke Bengkong dan Batu Ampar, Ketua DPRD Batam 'Dicurhati' Legalitas Lahan hingga Semeninsasi

Untuk kegiatan kali ini, tercatat ada 140 paket kebutuhan hidup yang terdiri dari beras, minyak goreng, garam, makanan kotak hingga gula disalurkan untuk masyarakat sekitar.

“Kami bersyukur bisa berbagi dengan membagikan 140 paket sembako sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Dan saya berharap paket sembako ini dapat membantu,” tegasnya. (MIZ)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB