Perkuat Komitmen, Satukan Langkah: Kwarda Kepri Gelar Ulang Janji dan Pelantikan Sempena Hari Pramuka ke-63

- Admin

Rabu, 14 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ulang Janji, Penyerahan Tanda Penghargaan dan Pelantikan Pengurus Satuan Karya Pramuka Taruna Bumi bertempat di Aula Wan Seri Beni Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang. Foto: Diskominfo Kepri

Ulang Janji, Penyerahan Tanda Penghargaan dan Pelantikan Pengurus Satuan Karya Pramuka Taruna Bumi bertempat di Aula Wan Seri Beni Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang. Foto: Diskominfo Kepri

INIKEPRI.COM – Dalam Rangka Hari Pramuka ke-63 tahun 2024, Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Kepulauan Riau menggelar Ulang Janji, Penyerahan Tanda Penghargaan dan Pelantikan Pengurus Satuan Karya Pramuka Taruna Bumi bertempat di Aula Wan Seri Beni Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Senin (12/8/2024).

Kegiatan Pengucapan Ulang Janji dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau Adi Prihantara yang juga Ketua Kwartir Daerah Pramuka Provinsi Kepri, diikuti oleh kakak-kakak dan adik-adik anggota Kwarda Kepri.

Adi Prihantara juga menyematkan Tanda Lencana Pancawarsa kepada 27 orang Kakak-kakak Kwarda Kepri yang telah mengabdi di Pramuka selama 5-40 tahun serta Lencana Garuda untuk 9 orang Bina Muda Pramuka.

Kegiatan Ulang Janji dan pemberian Tanda Lencana Pancawarsa ini juga merupakan salah satu rangkaian kegiatan pada peringatan Hari Pramuka ke-63 yang Apel besarnya akan dilaksanakan pada 14 Agustus nanti di Gedung Daerah, Tanjungpinang.

Baca Juga :  Hadiri Peresmian Galery Hasil Karya Narapidana, Wawako Endang Apresiasi Program Keterampilan Warga Binaan

Dalam sambutannya, Sekdaprov Adi mengucapkan Selamat atas terselenggaranya kegiatan ini, yang mana janji Tri Satya merupakan wujud komitmen sebagai anggota Pramuka.

“Janji bukan sekadar janji, tetapi mengandung komitmen atas kewajiban kepada Tuhan, negara, masyarakat, serta mengamalkan Dasa Darma Pramuka. Janji Pramuka diulang setiap tahun, untuk menguatkan komitmen. Harapannya, janji itu bisa diimplementasikan untuk memajukan gerakan pramuka, baik gugus depan, kwartir ranting, kwartir cabang, maupun di kwarda,” tegasnya.

Kepada penerima Tanda Penghargaan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Riau Tahun 2024, Ka. Kwarda kepri Adi Prihantara mengucapkan selamat dengan harapan tanda penghargaan ini senantiasa menjadi motivasi agar Gerakan Pramuka Kepulauan Riau terus berkarya dan jadi lebih baik lagi.

Baca Juga :  Satgas: Warga Kepri Antusias Agar Bisa Disuntik Vaksin Booster

“ Selamat juga saya sampaikan atas Pelantikan Pengurus Satuan Karya Tarunabumi, selamat mengemban tugas dan amanah dengan penuh rasa tanggung jawab dalam mengabdi dan menuangkan setiap karyanya,” ujarnya.

Selanjutnya, Ka.Kwarda Kepri  Adi Perihantara mengungkapkan bahwa upaya mengembalikan kejayaan Gerakan Pramuka seperti masa lampau tentulah bukan pekerjaan yang ringan dan akan hambatan dan rintangan yang setiap saat berubah dan semakin kompleks.

“Tantangan yang cukup berat tersebut seharusnya tidak lantas menjadikan kita berkecil hati, akan tetapi justru memacu dan menumbuhkan semangat kita untuk berupaya semaksimal mungkin guna memajukan gerakan pramuka khususnya di Provinsi Kepulauan Riau,” ajaknya.

Menutup sambutannya Ka. Kwarda Kepri Adi Prihantara mengajak kepada segenap Pengurus Pramuka Se-Provinsi Kepulauan Riau untuk selalu melakukan koordinasi dan kerjsama semua pihak dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi kepramukaan.

Baca Juga :  BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

“Untuk itu saya berharap kita dapat mempererat koordinasi dan jalinan kerja sama serta membangun solidaritas yang kuat dengan seluruh pihak dan kepengurusan, sehingga Pramuka di daerah Kepulauan Riau tidak hanya unggul secara kuantitas melainkan juga unggul secara kualitas,” tutupnya

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Harian Kwarda Kepri Lamidi, Tim Percepatan Pembangunan Syarafuddin Aluan, Sekretaris Kwarda Kepri Abdullah, Kepala Dinas  Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepri Said Sudrajat, Kepala Dinas Ketahanan Pengan, Pertanian dan Kesehatan Hewan Rika Azmi, Kepala Dispora M. Ikhsan, Kepala Stasiun TVRI Kepri  Donny ,Kepala SMAN/ SMKN/ SMP Se- Kota Tanjungpinang,  Kakak-Kakak Andalan serta Adik-Adik Penegak Pandega Kwarda Kepri.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB