Sambut dengan Beragam Atraksi, Warga Kundur Utara dan Kundur Barat Karimun Terlihat Akrab bersama Gubernur Ansar

- Admin

Rabu, 4 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ribuan warga Kecamatan Kundur Utara dan Kundur Barat Kabupaten Karimun terlihat begitu antusias menyambut kedatangan Gubernur Kepri H Ansar Ahmad SE MM beserta rombongan, Selasa (3/9/2024). Foto: Diskominfo Kepri

Ribuan warga Kecamatan Kundur Utara dan Kundur Barat Kabupaten Karimun terlihat begitu antusias menyambut kedatangan Gubernur Kepri H Ansar Ahmad SE MM beserta rombongan, Selasa (3/9/2024). Foto: Diskominfo Kepri

INIKEPRI.COM – Ribuan warga Kecamatan Kundur Utara dan Kundur Barat Kabupaten Karimun terlihat begitu antusias menyambut kedatangan Gubernur Kepri H Ansar Ahmad SE MM beserta rombongan, Selasa (3/9/2024).

Warga yang hadir di dua kecamatan ini mulai dari usia pelajar hingga mereka yang telah tergolong sepuh.

Antisiasme terlihat mulai dari Kunjungan di Kecamatan Kundur Utara. Warga di Kecamatan ini menyambut kehadiran pemimpin mereka dengan sejumlah atraksi. Mulai dari kelompok drum band, atraksi barongsai, dan tentu saja tarian Melayu.

Baca Juga :  Bersama Menko PMK, Gubernur Ansar Hadiri Halalbihalal Keluarga Besar Muhamadiyah

Demikian pula di Kecamatan Kundur Barat. Lapangan tempat pertemuan dihelat, penuh oleh warga. Mereka duduk di bangku di bawah tenda, juga memenuhi tepi lapangan.

Silaturahmi Gubernur Ansar dengan warga di dua kecamatan ini terasa cair. Selain menyampaikan program pembangunan dan menyerahkan bantuan Pemprov Kepri untuk dua kecamatan itu, Gubernur Ansar terlihat akrab dengan bershalawat bersama, bernyanyi, juga memberikan motivasi.

Baca Juga :  Akan Diresmikan Mei Mendatang, Gubernur Ansar Cek Progres Pengerjaan Rumah Singgah Jakarta

Gubernur Ansar bahkan tidak segan melakonkan seni pertunjukan lawak (stand up comedy) yang mengundang gelak tawa warga.

“Menjadi pemimpin itu harus serba bisa. Disuruh menyanyi bisa, shalawat bisa, disuruh menjadi imam shalat bisa, khotbah shalat juga bisa,” kata Gubernur Ansar.

Namun, lepas dari itu, lanjut Gubernur, memikirkan masa depan Provinsi Kepri ini adalah yang paling utama karena menjadi tugas pokok ketika diamanahkan sebagai pemimpin.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Alokasikan Rp1,25 Miliar untuk Desa Sebesi di Karimun Pada Tahun 2023 Ini

“Makanya kami terus berupaya konsisten untuk terus membangun provinsi ini dengan merata tanpa menomor duakan setiap kabupaten/kota. Tidak ada warga kelas satu kelas dua. Yang ada adalah semua warga Kepulauan Riau yang memiliki hak untuk sejahtera,” papar Gubernur Ansar.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL
Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025
Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera
Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah
Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda
Aksi Kemanusiaan MAN Karimun: Pramuka Turun ke Jalan Galang Dana untuk Korban Bencana
Konsolidasi Struktural KSPSI Kepri Mantapkan Kesiapan Menuju Rapimnas 2025
Promosi Pendidikan Tinggi, UT Batam Perkenalkan Program Kuliah Online ke Pelajar Karimun

Berita Terkait

Minggu, 28 Desember 2025 - 13:12 WIB

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL

Sabtu, 20 Desember 2025 - 08:25 WIB

Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 06:13 WIB

Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera

Kamis, 11 Desember 2025 - 06:45 WIB

Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah

Selasa, 9 Desember 2025 - 13:30 WIB

Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB