CEK FAKTA: Presiden Prabowo Liburkan Sekolah 45 Hari Saat Puasa Ramadhan, Benarkah?

- Admin

Jumat, 17 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Unggahan video yang menarasikan Presiden Prabowo Subianto mengumumkan libur 45 hari pada bulan Ramadhan. Foto: TikTok/INIKEPRI.COM

Unggahan video yang menarasikan Presiden Prabowo Subianto mengumumkan libur 45 hari pada bulan Ramadhan. Foto: TikTok/INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Ranah media sosial TikTok dibuat heboh dengan sebuah unggahan video yang menampilkan narasi dari Presiden Prabowo Subianto yang mengumumkan kegiatan belajar dan mengajar akan diliburkan selama 45 hari pada bulan Ramadhan mendatang.

Adapun narasi pada video tersebut adalah, “Resmi! Libur 45 hari selama bulan puasa. Sekolah libur 45 hari selama bulan puasa”.

Unggahan yang menarasikan Presiden Prabowo resmi umumkan sekolah libur 45 hari saat puasa. Faktanya, tidak ada Presiden Prabowo menarasikan hal tersebut. Foto:TikTok/ANTARA

Sontak saja, video di TikTok tersebut menarik perhatian netizen.

Baca Juga :  Dinamika Pemberantasan Korupsi, Waspada Hoaks dan Disinformasi

Lantas, apakah benar Presiden Prabowo telah secara resmi mengumumkan hari libur tersebut?

Melansir laman kantor berita negara ANTARA, unggahan dari tangkapan layar akun Instagram Folkative tersebut tidak ada unggahan dengan narasi tersebut.

Menteri Agama Nasaruddin Umar mengatakan wacana libur sekolah saat Ramadhan yang menguat belakangan ini masih dalam tahap kajian.

“Sedang dikaji,” ujar Menag Nasaruddin, dilansir dari ANTARA.

Baca Juga :  Cek Fakta : Peta Penyebaran Corona Kota Batam

Wacana libur sekolah saat Ramadhan sebelumnya diungkapkan Wakil Menteri Agama Romo HR Muhammad Syafi’i beberapa waktu lalu. Namun demikian, Syafi’i mengatakan belum ada pembahasan seputar itu.

Libur sekolah selama Ramadhan pernah diterapkan di era Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, agar lebih fokus mempelajari ilmu agama dan khusyuk beribadah.

Kendati demikian, Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Amirsyah Tambunan mengatakan, wacana libur sekolah selama bulan Ramadhan seharusnya diisi oleh berbagai pendidikan yang menyenangkan.

Baca Juga :  [HOAKS] Kuota Internet Gratis 100 GB untuk Semua Operator

Amirsyah menegaskan bahwa pendidikan harus tetap berlangsung dengan memperhatikan peran orang tua dan guru, sehingga tidak ada istilah “libur” dalam arti yang merugikan.

Dengan demikian, belum ada pernyataan resmi yang menarasikan sekolah akan libur saat bulan Ramadhan.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Bijak Sikapi “No Viral, No Justice”: Berita Viral belum Tentu Benar
Waspadai Hoaks tentang Brigade Pangan di Media Sosial
1 Desember, Ditjen Imigrasi Terapkan Penerbitan E-Paspor 100 Persen
Judi Online Menambah Kemiskinan Baru, Literasi Digital Jadi Kunci Pemberantasannya
Pendaftaran Seleksi PPIH 2025 Dibuka: Inilah Cara Daftar dan Persyaratannya
Setyo Budiyanto Ketua KPK yang Baru
Menkominfo Ingatkan Masyarakat Hindari Disinformasi selama Pilkada 2024
Kemenkes: Ulat Pembunuh Manusia Hoaks
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 08:02 WIB

CEK FAKTA: Presiden Prabowo Liburkan Sekolah 45 Hari Saat Puasa Ramadhan, Benarkah?

Selasa, 7 Januari 2025 - 08:00 WIB

Bijak Sikapi “No Viral, No Justice”: Berita Viral belum Tentu Benar

Minggu, 29 Desember 2024 - 11:21 WIB

Waspadai Hoaks tentang Brigade Pangan di Media Sosial

Senin, 2 Desember 2024 - 08:07 WIB

1 Desember, Ditjen Imigrasi Terapkan Penerbitan E-Paspor 100 Persen

Jumat, 29 November 2024 - 10:02 WIB

Judi Online Menambah Kemiskinan Baru, Literasi Digital Jadi Kunci Pemberantasannya

Berita Terbaru

Ilustrasi. Foto: Istimewa

Lifestyle

Waspada Love Scam Mengatasnamakan Bea Cukai

Kamis, 6 Feb 2025 - 07:57 WIB

Direktur RSUD Kota Tanjungpinang, dr. Yunisaf Mars. Foto: Diskominfo Tanjungpinang

Tg. Pinang

RSUD Tanjungpinang Musnahkan Obat Kadaluarsa Sesuai Prosedur

Kamis, 6 Feb 2025 - 07:55 WIB