INIKEPRI.COM – Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, memotivasi 1.200 mahasiswa baru Universitas Riau Kepulauan (UNRIKA) saat Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2025 di Auditorium UNRIKA, Batu Aji, Sabtu (13/9/2025).
Amsakar menegaskan, dalam kepemimpinannya bersama Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Chandra, pendidikan menjadi fondasi utama untuk meningkatkan daya saing dan masa depan bangsa.
“Indeks Pembangunan Manusia ditentukan oleh tiga faktor: pendidikan, kesehatan, dan pendapatan per kapita. Jika kuat, bangsa akan maju,” ujarnya.
Ia mengingatkan mahasiswa agar tidak kuliah sekadar mengejar ijazah, melainkan benar-benar menimba ilmu untuk menjadi agen perubahan.
“Tunjukkan diri sebagai generasi yang siap mendukung Indonesia Emas 2045,” tegasnya.
Menurutnya, mahasiswa harus mampu memberi analisis cerdas atas persoalan bangsa, memahami lingkungan strategis, menguasai teori, dan mengaplikasikannya di kehidupan nyata.
“Jika itu terwujud, insyaAllah kita akan menjadi bangsa hebat,” ucapnya.
Amsakar juga membagikan empat prinsip sukses: mencari jalan agar bisa, bersungguh-sungguh, mempermudah urusan orang lain, serta meluruskan niat dengan keyakinan pada Allah.
“Prinsip ini akan melahirkan pribadi tangguh dan siap bersaing,” katanya.
Selain itu, ia menyinggung pentingnya kebersamaan dalam keberagaman. Batam, menurutnya, ibarat orkestra dengan beragam etnis dan budaya, namun tetap harmonis dalam satu kesatuan.
“Keberagaman adalah kekuatan. Di Batam banyak komunitas hadir, namun budaya Melayu menjadi payung yang menyejukkan,” jelasnya.
Menutup motivasinya, Amsakar mengapresiasi UNRIKA yang terus melahirkan SDM unggul di Batam.
“Mahasiswa adalah insan pilihan yang menentukan arah bangsa. Belajarlah sungguh-sungguh, berikan yang terbaik untuk orang tua, masyarakat, dan Indonesia,” pungkasnya.
Penulis : RBP
Editor : IZ

















