Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra Perkuat Hubungan dengan Singapura

- Admin

Senin, 29 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra saat menghadiri undangan Konsulat Jenderal Singapura untuk Batam, Gavin Ang dalam rangkaian kunjungan kerja di Singapura pada Senin, (29/9/2025). Foto: INIKEPRI.COM/BP Batam

Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra saat menghadiri undangan Konsulat Jenderal Singapura untuk Batam, Gavin Ang dalam rangkaian kunjungan kerja di Singapura pada Senin, (29/9/2025). Foto: INIKEPRI.COM/BP Batam

INIKEPRI.COM – Kepala BP Batam, Amsakar Achmad menekankan eratnya hubungan Batam dan Singapura dapat semakin mendorong peluang investasi dan ekonomi bagi kedua wilayah.

Ha itu ia sampaikan saat menghadiri undangan Konsulat Jenderal Singapura untuk Batam, Gavin Ang dalam rangkaian kunjungan kerja di Singapura pada Senin, (29/9/2025).

Menurut Amsakar,  Singapura bukan hanya mitra kerja sama, tetapi juga sahabat dekat yang selama ini banyak berkontribusi terhadap arus investasi di Batam.

Berdasarkan data yang diperoleh, realisasi investasi Singapura Semester I di Batam mencapai angka Rp 7,9 triliun.

Baca Juga :  Langkah Nyata BP Batam Menyapa Industri, Batamindo Jadi Destinasi Perdana Deputi Investasi

“Kerja sama selama ini sangat berarti bagi kami. Singapura adalah sahabat Batam, dan kami menyambut baik setiap peluang kolaborasi yang bisa memperkuat pembangunan kota ini,” kata Amsakar.

Ia menegaskan, ke depan, peluang kerja sama dengan Singapura bisa diperluas ke berbagai sektor ekonomi maupun bidang lain yang potensial seiring dengan kesiapan infrastruktur dan SDM yang memadai.

Baca Juga :  Ketum IKRAL dan Pendiri LANG LAUT Satukan Ormas Lokal, Dorong Audiensi PP 25, 28, dan 47 ke Pemerintah dan BP Batam

“Presiden kita telah berkunjung ke Singapura, itu menunjukkan betapa pentingnya negara ini bagi Indonesia. Kita ingin hubungan baik ini terus berlanjut, demi kemajuan dan kesejahteraan bersama,” tambahnya.

Amsakar juga optimistis, kolaborasi erat antara Indonesia, Singapura, dan negara Asean lainnya akan menjadi kekuatan kawasan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi yang saling menguntungkan.

Senada, Konsulat Jenderal Singapura untuk Batam, Gavin Ang, menyatakan Batam telah menjadi mitra strategis bagj Singapura. Ia percaya Batam di bawah kepemimpinan Amsakar Achmad dan Li CLaudia Chandra dapat semakin mempererat hubungan kedua wilayah di masa akan datang.

Baca Juga :  Reklamasi Ilegal Dekat Ocarina Diduga Libatkan Anggota DPRD, Ombudsman Minta Penegakan Hukum Tegas

“Semoga sinergi ini semakin erat dan membawa manfaat bagi kita semua,” ujarnya.

Turut hadir mendampingi Kepala BP Batam, Amsakar Achmad yaitu Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Chandra; Anggota/Deputi Bidang Pelayanan Umum, Ariastuty Sirait, Ketua Umum Pikori BP Batam, Erlita Sari Amsakar dan Kepala Biro Umum BP Batam, M. Taofan.

Penulis : IZ

Berita Terkait

Di Tengah Tugas Nataru, Petugas Operasi Lilin Seligi Terima Tali Asih dari Bupati Natuna
Malam Puncak HUT Natuna ke-26, Gelar Seni Samudera Budaya Gemparkan Pantai Piwang
Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru
Lakukan Transformasi, Upaya Nyata Wujudkan Ekonomi Tangguh dan Berdaya Saing
Amsakar Achmad Raih Penghargaan BAZNAS Award 2025, Komitmen Dukung Gerakan Zakat Nasional
Kepala BP Batam Buka Batam Investment Forum 2025, Dorong Optimisme Iklim Investasi
Dorong Optimalisasi Aset, BP Batam Gelar Konsinyering Penataan dan Pengembangan Agribisnis
Kepala BP Batam Resmikan Pabrik Solder STANIA, Batam Siap Hilirisasi Mineral Nasional
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 12:51 WIB

Di Tengah Tugas Nataru, Petugas Operasi Lilin Seligi Terima Tali Asih dari Bupati Natuna

Sabtu, 15 November 2025 - 23:07 WIB

Malam Puncak HUT Natuna ke-26, Gelar Seni Samudera Budaya Gemparkan Pantai Piwang

Selasa, 4 November 2025 - 10:04 WIB

Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru

Rabu, 1 Oktober 2025 - 20:56 WIB

Lakukan Transformasi, Upaya Nyata Wujudkan Ekonomi Tangguh dan Berdaya Saing

Senin, 29 September 2025 - 20:02 WIB

Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra Perkuat Hubungan dengan Singapura

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB