Cen Sui Lan Tegaskan Komitmen Pemda Natuna Revitalisasi Gedung Serindit dan Tugu Gasing 2026

- Admin

Jumat, 14 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Natuna Cen Sui Lan saat menutup turnamen gasing di Ranai. Foto: Istimewa

Bupati Natuna Cen Sui Lan saat menutup turnamen gasing di Ranai. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Bupati Natuna, Cen Sui Lan, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Natuna untuk memperindah sekaligus menata ulang sejumlah fasilitas publik.

Salah satu yang menjadi fokus utama adalah revitalisasi Gedung Serindit, yang ditargetkan selesai dan dapat digunakan kembali dengan tampilan baru pada tahun 2026.

Usai menutup turnamen gasing di Ranai, Selasa (12/11/2025), Cen Sui Lan menyampaikan bahwa revitalisasi tersebut merupakan bagian dari upaya memperkuat wajah kota dan meningkatkan kualitas sarana publik.

“Kita selesaikan, banyak gedung-gedung di Natuna ini yang sedang kita revitalisasi. Gedung Serindit juga kita perbaiki, mudah-mudahan tahun depan sudah bisa dipakai dengan suasana baru,” ujar Cen Sui Lan.

Baca Juga :  Bakti Cen Sui Lan Bagi Natuna

Tugu Gasing Ranai Siap Tampil dengan Wajah Baru

Selain Gedung Serindit, Pemerintah Kabupaten Natuna juga memberi perhatian khusus pada Tugu Gasing, ikon kebanggaan masyarakat Ranai.

Kawasan tersebut akan dibenahi secara menyeluruh agar tampil lebih representatif sebagai ruang publik dan destinasi wisata kota.

“Kita harapkan tahun depan, Tugu Gasing ini punya wajah baru. Wajah yang lebih memadai dan lebih sesuai dengan semangat Natuna yang terus berkembang,” ungkapnya.

Baca Juga :  Cermin Janjikan Kesejahteraan Masyarakat dengan Mendorong Pertumbuhan Ekonomi

Apresiasi untuk Panitia dan Masyarakat

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Cen Sui Lan juga menyampaikan apresiasi kepada panitia dan seluruh pihak yang berperan dalam menyukseskan penyelenggaraan turnamen gasing serta berbagai kegiatan daerah lainnya.

“Terima kasih kepada panitia dan semua pihak. Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar. Kita harapkan turnamen-turnamen berikutnya juga bisa berjalan dengan baik dan membawa semangat positif bagi masyarakat,” tuturnya.

Baca Juga :  PILBUP NATUNA 2024, Subari: Pendukung 02, Banyak Yang Beralih ke 01 Karena Kecewa

Ruang Publik sebagai Sarana Kebersamaan

Menurut Bupati Cen Sui Lan, pembangunan dan revitalisasi fasilitas publik bukan sekadar mempercantik kota, tetapi juga membangun ruang bersama bagi masyarakat.

Fasilitas publik yang dibenahi akan menjadi wadah interaksi, rekreasi, dan kegiatan budaya serta olahraga yang dapat memperkuat rasa kebersamaan warga Natuna.

“Kita ingin Natuna terus tumbuh sebagai daerah yang indah, tertata, dan berdaya saing, dengan fasilitas publik yang layak dan membanggakan,” pungkasnya.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB