Batam, inikepri.com – Turnamen tenis meja yang digelar M. Kamaluddin secara resmi ditutup oleh Amsakar Achmad, Kamis (20/8) pagi.
Turnamen yang digelar secara maraton dalam dua Minggu ini menghadirkan calon bibit-bibit atlit dari dua kelas, yakni B dan C.
Dalam penutupan ini, kegiatan diawali dengan dengan bersepeda bareng Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad. Mengambil start dari pintu 3 Batamindo, ratusan peserta gowes tampak antusias mengayuh sepeda hingga ke lokasi acara Rumah Aspirasi Kamal, Bida Ayu.
Dalam sambutannya, Amsakar Achmad, menyampaikan apresiasinya kepada M. Kamaluddin, yang telah berinisiasi menggelar turnamen ini.
“Selain sebagai ajang penyaluran dan pencarian bakat para atlit, dengan turnamen ini kita berharap turnamen ini bisa menjadi cara memperkuat imun tubuh ditengah pandemi ini,” katanya.
Amsakar berharap kegiatan ini dapat menjadi rutinitas tiap tahunnya. Dalam kesempatan ini, orang nomor dua di Kota Batam ini juga mengajak kepada para para peserta untuk terus mematuhi protokol kesehatan.
“Jangan lengah, situasi kita masih dalam musibah. Bantu pemerintah dengan tetap menjaga pola hidup sesuai anjuran,” tegasnya.
Turnamen Kamal Cup 2020 ditutup dengan penyerahan piagam dan penghargaan kepada para pemenang.

















