INIKEPRI.COM – Sesosok jenazah pria ditemukan mulai membusuk di Bengkong Polisi RT 001/RW 011, Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Minggu (21/3/2021).
Penemuan jasad pria yang belum diketahui identitasnya ini, mulanya karena kecurigaan warga oleh bau tidak sedap dari tempat tinggal pria itu.
Mang Ujang, salah seorang warga yang ikut mengurus jenazah pria tersebut mengatakan kepada inikepri.com, saat ini jenazah sudah dibawa ke RS Bhayangkara Polda Kepri, Nongsa, Kota Batam.
“Jenazah sudah kita bawa,” kata dia, melalui panggilan seluler ke inikepri.com.
Perihal identitas korban, Mang Ujang mengatakan, saat ini pihak kepolisian sedang mencari identitas korban di lokasi kejadian.
Lihat postingan ini di Instagram
“Nanti saya kabari jika identitasnya sudah jelas,” tutup dia. (RD)

















