Tegas di Tempat Kecil, Takut Tertibkan Pacific Foodcourt. DPN GARUDA: Tim Gabungan Tebang Pilih!

- Admin

Selasa, 23 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dado Herdiansyah, Sekjen DPN Garuda (ist)

Dado Herdiansyah, Sekjen DPN Garuda (ist)

INIKEPRI.COM – Penegakan protokol kesehatan (Protkes) yang dilakukan oleh tim gabungan di Kota Batam yang menyasar sejumlah tempat usaha dipandang hanya berani ke tempat-tempat kecil.

Hal ini diungkap oleh Dado Herdiansyah ST, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Gema Aliansi Putra-Putri Daerah (GARUDA) kepada inikepri.com, Senin (22/3/2021).

“Setiap akhir pekan, kita disuguhkan berita pencitraan tim gabungan tertibkan Protkes. Namun, di usaha skala kecil saja. Coba lihat, UMKM rata-rata yang disasar. Tapi mereka (tim gabungan) tidak pernah sentuh yang besar. Contoh Pacific Foodcourt,” kata dia.

Baca Juga :  Komisi VIII DPR RI Dorong Pengembangan Asrama Haji Batam

Padahal, menurut dia, Pacific Foodcourt, sudah seringkali melanggar amaran yang ditetapkan pemerintah.

“Banyak pemberitaan terkait hal ini. Tapi, tidak ada penindakan langsung. Coba cek, setiap malam Minggu, penuh sesak orang disana,” lanjut Dado.

Pacific Foodcourt (inikepri.com)

Dado mengatakan, sepanjang sepengatahuannya penindakan tegas cuma pernah sekali di Pacific Foodcourt. 

“Itupun saat malam pergantian tahun kemarin. Sekedar formalitas menurut hemat kami. Kenapa sekarang tidak lagi menjadi atensi?,” tanya dia.

Baca Juga :  Pemko Batam Jawab Pandangan Fraksi DPRD soal Ranperda APBD 2026, Fokus pada Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur

DPN GARUDA pun mensesalkan tindakan dari tim gabungan yang seolah tebang pilih.

“Tim gabungan jangan lagi sekedar pencitraan dengan menegakkan protokol kesehatan di cafe-cafe kecil, atau dataran Engku Hamidah lagi seperti yang sudah-sudah. Coba sasar yang besar, kalau berani?,” tantang dia.

Dilihat dari beberapa video yang inikepri.com terima, setiap harinya ramai pengunjung di Pacific Foodcourt, terlebih di akhir pekan.

Baca Juga :  Pacific Foodcourt Digrebek Tim Gabungan

Hingga dinihari, areal yang seharusnya menjadi tempat makan itu, “disulap” menjadi tempat dugem.

Para pengunjung yang sudah dipengaruhi oleh minuman keras tampak berjoget-joget membentuk kerumunan tanpa memakai masker.

Tak jarang, timbul keributan antar pengunjung karena tidak saling terima karena hal sepele.

Bukan tidak mungkin juga, beberapa pengunjung disana juga ada yang sedang “on”, karena diskotik Pacific juga beroperasi seperti biasa di hotel yang berbentuk kapal pesiar itu. (RD)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru