Wali Kota Tanjungpinang Berharap PPKM Darurat Tidak Diperpanjang

- Admin

Senin, 19 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(FOTO/IST)

(FOTO/IST)

INIKEPRI.COM – Wali Kota Tanjungpinang Rahma, berharap pelaksanaan PPKM Darurat yang sudah dilaksanakan sejak 12 Juli 2021 dan berakhir pada 20 Juli 2021 tidak diperpanjang karena sangat berdampak terhadap kondisi ekonomi masyarakat kecil.

Dilansir dari ANTARA, Rahma mengatakan pihaknya masih menunggu keputusan dari pemerintah pusat terkait pelaksanaan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat, apakah diperpanjang atau tidak.

Baca Juga :  Pemko Tanjungpinang Gelar Bazar Ramadhan 1444 H di Lapangan Pamedan

“Pada saat kami melaksanakan zoom meeting bersama pemerintah pusat, ada penambahan kabupaten/kota yang menerapkan PPKM Darurat menjadi 29 kabupaten/kota di luar Jawa dan Bali. Ini menandakan bahwa ada beberapa daerah yang mengalami peningkatan status, semoga saja Tanjungpinang jelang 20 Juli tidak ada PPKM lanjutan sehingga beberapa sektor dapat berjalan sebagaimana mestinya,” kata Rahma, di Tanjungpinang, Minggu 18 Juli 2021.

Baca Juga :  Rahma Jadi Bunda PAUD Kota Tanjungpinang

Rahma mengatakan bahwa saat ini Pemprov Kepri melalui Bulog telah memberikan bantuan beras 10 kilogram kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang bersumber dari PKH dan BST sekitar 8.356 penerima manfaat di Tanjungpinang.

“Ini sebagai langkah upaya penanganan jangka pendek, untuk itu kita berharap tidak ada perpanjangan PPKM Darurat ini untuk Tanjungpinang,” ucapnya.

Baca Juga :  Ibu Kasmari Bersyukur Terima Bantuan Kursi Roda dari Baznas

Rahma juga berharap besar atas tidak diperpanjangnya PPKM Darurat ini karena ada beberapa poin yang mungkin dapat dipertimbangkan oleh pemerintah pusat atas perpanjangan PPKM Darurat khususnya di Tanjungpinang.

“Semoga ada poin-poin yang dapat dipertimbangkan bahwa PPKM Darurat di Tanjungpinang tidak diperpanjang, supaya kita semua dapat kembali bekerja dan beraktifitas seperti semula dengan tidak mengabaikan protokol kesehatan,” ucapnya. (ET)

Berita Terkait

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIB

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Berita Terbaru