Muhammad Kadri Hadiri Silaturahim PKS-NasDem Kepri

- Admin

Minggu, 2 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Muhammad Kadri bersama Ketua DPW Partai NasDem Kepri H. M. Rudi. Foto: Istimewa

Muhammad Kadri bersama Ketua DPW Partai NasDem Kepri H. M. Rudi. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kepri menggelar pertemuan silaturahim dengan DPW Partai NasDem Kepri di Aula Asrama Haji Batam Center, Sabtu 1 Oktober 2022.

Dalam kegiatan ini, turut hadir politisi muda PKS Muhammad Kadri. Pria yang menjabat sebagai ketua DPC PKS Belakangpadang ini mengatakan, ada sejumlah pembahasan yang dibahas oleh kedua partai tersebut.

“Pertemuan silaturahim ini dalam rangka membahas tantangan Kepulauan Riau ke depannya, agar lebih maju,” ujar Kadri, kepada INIKEPRI.COM, Minggu 2 Oktober 2022.

Baca Juga :  PKS Rongrong Prabowo, Habiburokhman Meradang!

BACA JUGA:

Anggota DPRD Kepri Ridho dan Tokoh Pemuda Kadri Tinjau Korban Puting Beliung di Pulau Terong

Selain itu, lanjut Kadri, ia juga mengaku membangun komunikasi dengan sejumlah pengurus Partai NasDem Kepri guna membahas hal-hal menyangkut daerah hinterland.

“Tadi dengan rekan-rekan dari Partai NasDem kita juga banyak membahas persoalan yang terjadi di Hinterland, terutama di Kecamatan Belakangpadang. Ada kesamaan visi dan misi untuk lebih memajukan Hinterland,” jelas Kadri.

Sementara itu, dari release yang diterima INIKEPRI.COM, Ketua DPW PKS Kepri Bahktiar berharap silaturahim ini dapat membawa berkah.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kepri dan Batam 'Berbalas Pantun', Panaskan Pilwako Batam 2024

“Semoga silaturahim ini semakin nambah berkah untuk kedua partai,” kata Bahktiar.

Hadir dalam acara tersebut dari PKS yakni Ketua DPP BP3 BPW Sumbagut yang juga Ketua II DPRD Kepri Raden Hari Tjahyono, Ketua MPW PKS Kepri yang juga Ketua Fraksi PKS DPRD Kepri Hanafi Ekra, Sekretaris MPW Suryani, Ketua DPW PKS Kepri Bahktiar, Wakil Ketua Iskandarsyah, Sekretaris Bambang Dipoyono, Bendahara Ahmad Saichudin, Kabid Kaderisasi Wildan Hadi Purnama; serta Anggota DPRD Kepri lainnya yakni Muhammad Taufik, Wahyu Wahyudin, dan Muhammad Syahid Ridho.

Baca Juga :  Kapolresta, Kasat Reskrim dan Personil Reskrim Polresta Barelang Raih Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak Jakarta

Sementara dari Batam tampak Ketua DPD PKS Kota Batam yang juga Anggota DPRD Kepri Yusuf, Sekretaris Warya Burhanuddin, Bendahara Riza Hendri Jopie, Kabid Kaderisasi Irwandi Al Busthomy, Kabid BPKK Siti Nurul Syamsiyah, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Batam Amri beserta anggotanya yakni Rohaizat dan Muhammad Mustofa. (MIZ)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB