INIKEPRI.COM – Seorang wartawan tiba-tiba dilantik menjadi Kapolsek di lingkungan Polda Jawa Tengah.
Sontak saja, peristiwa ini mengejutkan dunia jurnalistik. Wartawan yang dilantik menjadi Kapolsek itu adalah Umbaran Wibowo.
Ia sudah 14 tahun menyamar sebagai kontributor di TVRI. Pria tersebut ternyata adalah anggota Polri berpangkat Inspektur Satu (Iptu). Umbaran telah dilantik sebagai Kapolsek Kradenan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Iptu Umbaran pernah ditempatkan sebagai intelijen khusus Polda Jateng. Nama dia juga tercatat di Dewan Pers.
Dalam laman Dewan Pers, diketahui Iptu Umbaran tercatat bertugas di TVRI Jawa Tengah.
Dia juga tercatat sebagai wartawan madya dengan nomor 8953-PWI/WDya/DP/I/2018/19/10/84.
Itu artinya, Iptu Umbaran lulus di tahun 2018 sebagai wartawan madya di Dewan Pers.
Disorot Pegiat Media Sosial
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya

















