INIKEPRI.COM – Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan tingkat atas dan memberikan apresiasi kepada guru di Provinsi Kepri, Gubernur Kepri Ansar Ahmad akan menambah insentif bagi guru daerah 3 T (Terdepan, Terpencil, dan Terluar).
Tak hanya itu, Ansar Ahmad pada tahun ini juga akan memberikan insentif khusus bagi Kepala Sekolah (Kepsek) ditahun ini.
“Tambahan insentif guru tahun ini kita mulai. Saya juga akan berikan tambahan insentif khusus bagi Kepala Sekolah,” kata Gubernur Ansar, saat Persemian gedung SMAN 24 Tanjung Riau, Kota Batam, kemarin.
Pemerintah Provinsi Kepri sambungnya, juga akan menambah ruang kelas baru (RKB), khususnya untuk di Kota Batam. Menurutnya, dari 7 Kabupaten Kota di Provinsi Kepri, Kota Batam lah yang terbanyak murid baru setiap tahunnya ada sekitar 70 persen.
BACA JUGA :
Ansar Ahmad Masuk Nominasi People Of The Year 2021
“Serapan anggaran yang terbanyak itu di Batam. Ini bisa kita lihat dari jumlah penerimaan murid baru. Makanya kita terus tambah RKB agar bisa memenuhi kebutuhan siswa-siswi baru,’ ucapnya.
“Saya harapkan juga, sekolah-sekolah swasta untuk terus eksis meningkatkan mutu dan kualitasnya, terutama para gurunya supaya juga sekolah-sekolah swasta mendapatkan porsi jumlah murid yang memadai,” tambahnya.
Dengan tercukupinya RKB bagi siswa-siswi di Batam, nantinya Pemerintah Provinsi dalam hal ini Dinas Pendidikan akan melakukan rasionalisasi jumlah siswanya. Artinya, tidak ada lagi satu ruang kelas siswanya melebihi kapasitas atau SOP dalam dunia pendidikan.
“Kami juga tidak mau jumlah anak-anak didalam kelas terlalu banyak, ini tidak akan memberikan kualitas pendidikan yang baik,” ungkapnya.
Mutu Pendidikan Provinsi Kepri Terbaik Pertama Se-Sumatera
Saat ini, indek pendidikan Provinsi Kepri terbaik pertama di se Sumatera dengan nilai 76,46 poin. Sementara di tahun sebelumnya, indek pendidikan di Kepri hanya 75 poin.
BACA JUGA :
Ansar Ahmad Sesalkan Banyak Para Sarjana Yang Tidak Mendapat Kerja Layak
“Kalau se Indonesia, kita diurutan nomor 4 setelah Jogja, DKI, dan Jawa Barat. Hal ini langsung disampaikan oleh ketua DPPKP Pusat,” ucapnya.
Kata Gubernur Ansar, dengan peringkat pertama se Sumatera untuk pendidikan, maka pemerintah provinsi Kepri akan terus meningkatkan mutu pendidikannya. Misalnya, dengan melakukan upaya digitalisasi pendidikan hingga ke wilayah perbatasan.
“Kualitas pendidikan yang baik itu, didalam komponennya salah satunya ialah Sumber Daya Manusia (SDM). Digitalisasi pendidikan hingga wilayah perbatasan ini, kita sudah mendirikan 77 tower Se Kepri, termasuk di wilayah perbatasan,” ucapnya.
Semenjak Ansar menjabat Gubernur Kepri, hal yang menjadi fokusnya untuk membangun provinsi yang langsung berbatasan dengan Singapura dan Malaysia ini ialah tentang pendidikan.
“Saya tidak main-main dengan pendidikan, beberapa pejabat di Disdik yang tidak amanah langsung saya bongkar dan ini sudah terbukti. Saya akan terus kontrol Dinas Pendidikan, dan ini salah satu fokus saya untuk membangun Kepri. Dan juga sebentar, kita juga akan mendapatkan penghargaan,” ucapnya. (RP)

















