Antisipasi Lonjakan Arus Mudik, KSOP Kelas II Tanjungpinang Gelar Rakor

- Admin

Selasa, 26 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jumlah penumpang arus mudik pada lebaran idul fitri 1445 H/2024 M diprediksi akan bertambah di banding tahun sebelumnya. Untuk itu perlu diantisipasi lonjakan arus penumpang baik yang datang maupun berangkat pada arus mudik lebaran 2024. Foto: Diskominfo Kepri

Jumlah penumpang arus mudik pada lebaran idul fitri 1445 H/2024 M diprediksi akan bertambah di banding tahun sebelumnya. Untuk itu perlu diantisipasi lonjakan arus penumpang baik yang datang maupun berangkat pada arus mudik lebaran 2024. Foto: Diskominfo Kepri

INIKEPRI.COM – Jumlah penumpang arus mudik pada lebaran idul fitri 1445 H/2024 M diprediksi akan bertambah di banding tahun sebelumnya. Untuk itu perlu diantisipasi lonjakan arus penumpang baik yang datang maupun berangkat pada arus mudik lebaran 2024.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri, Junaidi mewakili Gubernur Ansar pada Rapat Koordinasi Kesiapan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024 di Ruang Rapat Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Tanjungpinang, Senin (25/3/2024).

Rapat yang diselenggarakan oleh Kantor KSOP Kelas II Tanjungpinang ini bertujuan guna membahas beberapa persoalan terkait penyelenggaraan angkutan laut pada lebaran tahun 2024.

Junaidi mengatakan bahwa  pelaksanaan rapat persiapan ini dilakukan guna mengantisipasi permasalahan-permasalahan yang terjadi pada penyelenggaraan Angkutan Lebaran (Angleb) tahun 2024 ini.

Baca Juga :  KSOP Tanjungpinang Berlakukan Pembelian Tiket Kapal Wajib Gunakan KTP

BACA JUGA:

Cen Sui Lan Minta Natuna Jadi KSOP ke Menhub, Guna Kelangsungan Nelayan Kabupaten Tapal Batas

“Kita harapkan rapat ini dapat menjadi langkah evaluasi terhadap penyelenggaraan angkutan lebaran tahun 2023 lalu dan antisipasi permasalahan terkait angkutan laut lebaran baik itu armadanya, cuaca juga keamanan selama penyelenggaraan angkutan laut lebaran tahun 2024,” ujar Junaidi.

Junaidi  juga memastikan melalui rapat ini juga kita harapkan dapat mengantisipasi lonjakan arus penumpang baik yang datang maupun berangkat pada arus mudik lebaran 2024.

“Sehingga dengan begitu dapat menjamin penyelenggaraan angkutan laut selama lebaran tahun 2024 agar berjalan lancar, ketertiban,keamanan dan keselamatan,” jelas Junaidi kembali.

Baca Juga :  Briefing Pembukaan Glagaspur, Danlanudal Tanjungpinang: Ikuti dengan Sungguh-sungguh

Sementara itu, Kepala KSOP Tanjungpinang Ridwan CH mengatakan bahwa penyelenggaraan persiapan angkutan lebaran ini dilakukan untuk mengecek setiap kesiapan baik ketersediaan armada, bagaimana fasilitas di pelabuhan, pelayanan, penanganan antisipasi cuaca di laut juga mengantisipasi keamanan dan keselamatan penumpang selama masa puncak arus mudik lebaran tahun 2024.

“Terdapat beberapa tahapan penyelenggaraan angkutan lebaran tahun 2024 baik itu optimalisasi armada penumpang, antisipasi cuaca dan juga kelaikan armada dan fasilitas serta pengawasan, pemanfaatan kapal yang memenuhi ketersediaan armada dan tanggap darurat,serta koordinasi dan komunikasi standar pelayanan minimal,” ujar Ridwan.

Ridwan mengatakan tak hanya permasalahan dan persoalan armada dan penumpang, pengawasan dan kesiapan penyelenggaraan angkutan laut lebaran ini juga diharapkan menjadi atensi seluruh instansi daerah yang berwenang.

Baca Juga :  Karpet Khusus Dari Turki Untuk Masjid Sultan Riau Penyengat Tiba

“Sehingga nantinya dalam pelaksanaan hingga saat puncak arus mudik lebaran yang terjadi dapat berjalan lancar, tertib, dan sesuai SOP yang berlaku guna menciptakan keamanan dan keselamatan masyarakat yang mudik lebaran,” kata Ridwan.

Disampaikan Ridwan, KSOP Tanjungpinang akan membentuk Posko Terpadu Angkutan Lebaran tahun 2024 pada H-15 sampai H +15 lebaran 2024 yaitu 26 Maret 2024 sampai 26 April 2024.

“Untuk itu , kami mohon kerjasama dan dukungan dari setiap instansi daerah guna  peningkatan koordinasi dan kolaborasi sejumlah pihak gabungan TNI Polri dan sejumlah instansi terkait lainnya guna kelancaran dan keamanan angkutan lebaran tahun 2024 di kota Tanjungpinang Provinsi Kepri. (RP)

Berita Terkait

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIB

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Berita Terbaru