Kepala Bapanas Tegaskan Pentingnya Makanan Bergizi Diberikan Sejak Dini

- Admin

Senin, 16 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi saat menghadiri kegiatan Pengenalan Pendidikan Karakter Berbasis Gastronomi Indonesia dalam Program Makan Bergizi di Sekolah di Jakarta, Sabtu (14/12/2024)/Foto : Humas Bapanas

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi saat menghadiri kegiatan Pengenalan Pendidikan Karakter Berbasis Gastronomi Indonesia dalam Program Makan Bergizi di Sekolah di Jakarta, Sabtu (14/12/2024)/Foto : Humas Bapanas

INIKEPRI.COM – Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas)/National Food Agency (NFA), Arief Prasetyo Adi, mengajak masyarakat, khususnya kaum ibu, menyiapkan makanan yang beragam, bergizi seimbang, dan aman (B2SA) untuk anak-anaknya.

Hal itu disampaikan saat menghadiri kegiatan Pengenalan Pendidikan Karakter Berbasis Gastronomi Indonesia dalam Program Makan Bergizi di Sekolah di Jakarta, Sabtu (14/12/2024)

Menurut Arief, makanan sehat dapat diperoleh melalui kreativitas keluarga dengan mengutamakan penggunaan sumber daya lokal.

“Kemandirian pangan adalah bagian dari upaya bersama untuk mendukung visi Presiden RI Prabowo dalam mewujudkan swasembada pangan. Konsumsi pangan yang baik harus dimulai dari produksi pangan dalam negeri, termasuk yang bisa dihasilkan dari pekarangan sendiri,” ujarnya dalam keterangan yang diterima InfoPublik pada Minggu (15/12/2024).

Baca Juga :  Kabar Baik! Pandemi COVID-19 Bakal Punah Sendiri

Kepala Bapanas menjelaskan pentingnya komposisi makanan sehat yang terdiri dari sepertiga karbohidrat, sepertiga sayuran, dan sisanya protein. Ia menekankan, jika sudah makan nasi, masyarakat tidak perlu menambahkan singkong, kentang, atau sagu sebagai sumber karbohidrat.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia, program Makan Bergizi Gratis (MBG) diluncurkan untuk memberikan asupan makanan bergizi secara gratis di sekolah. Arief menyebut program ini dirancang untuk mencerdaskan anak bangsa sekaligus menciptakan ekosistem pangan yang mandiri.

Arief juga menekankan pentingnya pengurangan food loss and waste yang masing-masing mencapai 14 persen dan 17 persen di Indonesia. “Program ini juga melibatkan peternak lokal melalui peran BUMN pangan sebagai offtaker. Dengan begitu, kita bisa mendukung perekonomian lokal dan mendorong konsumsi pangan yang diproduksi dalam negeri,” katanya.

Baca Juga :  Duh! Mutasi Corona D614G di Malaysia 10 Kali Lebih Menular, Ada di Indonesia?

Peran Guru dan Keluarga dalam Edukasi Gizi

Sementara Wakil Menteri (Wamen) Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Veronica Tan, mendukung ajakan Arief dan menyoroti pentingnya edukasi terkait gizi baik di keluarga maupun sekolah. “Ibu-ibu harus kreatif memberikan yang terbaik untuk anak. Selain itu, sekolah perlu mendekatkan diri pada parenting agar pendidikan soal gizi bisa terintegrasi,” jelas Veronica.

Baca Juga :  Kepala Bapanas: Anggur Shine Muscat Aman, Tapi Cuci Dulu sebelum Konsumsi

Sementara itu, Ketua Indonesia Gastronomy Community (IGC), Ria Musiawan, menyebut program MBG sebagai inisiatif strategis yang tidak hanya memenuhi kebutuhan biologis tetapi juga membentuk karakter anak melalui kebiasaan makan sehat. “Makan siang di sekolah dapat menjadi sarana untuk mengajarkan etika makan, kerja sama, dan pola makan yang penuh kesadaran,” ujarnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Prof. Nila Moeloek, Menteri Kesehatan Periode 2014-2019, serta para pejabat Bapanas dan guru dari wilayah Jakarta. Semua pihak berharap program ini dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi ketahanan pangan serta kesehatan generasi muda Indonesia.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Ingin Bakar Lemak? Jalan Kaki Ternyata Bisa Lebih Unggul dari Lari
Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua
Inilah 4 Hormon Bahagia di Otak dan Cara Sederhana Memicunya
Cegah Penyakit Sejak Dini, Begini Cara Skrining Kesehatan BPJS Secara Online
Rahasia Superfood Buah Kiwi, Sahabat Sehat dan Cantik untuk Wanita
Suka Makan Durian? Ini Alasan Kolesterol Bisa Ikut Naik
Tak Takut Maag, Ini Makanan Penambah Darah yang Ramah Lambung
Manfaat Mandi Subuh, Dari Daya Tahan Tubuh hingga Kesehatan Mental

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:47 WIB

Ingin Bakar Lemak? Jalan Kaki Ternyata Bisa Lebih Unggul dari Lari

Senin, 12 Januari 2026 - 08:03 WIB

Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:29 WIB

Inilah 4 Hormon Bahagia di Otak dan Cara Sederhana Memicunya

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:56 WIB

Cegah Penyakit Sejak Dini, Begini Cara Skrining Kesehatan BPJS Secara Online

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:06 WIB

Rahasia Superfood Buah Kiwi, Sahabat Sehat dan Cantik untuk Wanita

Berita Terbaru