Kenal di Klub Malam, Pasangan Suami Istri ini Kini Ngaji Bareng

- Admin

Selasa, 30 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Tak ada kata terlambat dalam hidup ini. Termasuk untuk bertaubat. Ya, Tuhan tidak pernah membatasi waktu dalam penerimaan taubat selama hambaNya mau dan bersungguh-sungguh.

Hal ini pula yang ingin ditunjukkan oleh sepasang suami istri asal Malaysia, Muhammad Azmi Che Muda dan Murni Hidayah Azman Tang.

Sebelum menikah, mereka sebelumnya berlarut dalam dunia malam. Tak ada satu malam pun mereka lewatkan untuk tak mengunjungi kelab malam di negaranya.

Baca Juga :  5 Tips Jalani Bisnis Kue Lebaran yang Dijamin Sukses!

Sampai akhirnya, keduanya dipertemukan.

“Dia menegur dan berbicara mau berteman. Saya terpikat karena dia menghormati saya, dia tidak sentuh saya. Saya merasa dia mau menjaga saya padahal kami tidak saling mengenal,” tulis Murni mengisahkan awal mula pertemuannya melalui akun Twitter @ninietang143.

Beranjak dari perkenalan itu, niatan serius muncul di antara mereka. Hanya berselang tiga bulan, mereka memutuskan menikah pada Februari 2019, melansir dream.co.id.

Baca Juga :  Cerita Pilu di Balik Video Viral Kakek yang Salat Idul Adha Pakai Seragam SMA

Dari sinilah, Murni mulai tersadar dengan kebiasaan buruknya. Hatinya tergerak untuk berubah, dan ikut mengajak suaminya memperbaiki diri.

“Saya berpikir sampai kapan bakal duduk di kelab malam? Saya paksa diri dan ajak suami berubah. Saya juga bukannya baik, tapi sebagai istri saya harus ajak dia ke arah kebaikan,” tutur Murni.

Bukan hanya berusaha memperbaiki diri, Murni dan suaminya juga sedang belajar memperdalam agama dengan mengikuti kelas mengaji.

Baca Juga :  Ledakan di Beirut: Bangunan Dekat Pelabuhan Runtuh, Banyak Korban Terluka

“Saya sadar, kita manusia sudah berada di akhir zaman. Memang ada masa untuk bertaubat, tapi waktu ini sudah singkat,” imbuhnya.

Kisah Murni dan suaminya Azmi ini pun menjadi viral di media sosial, dan panen pujian dari warganet. Banyak yang mendoakan mereka agar istiqomah.

“Moga selalu istiqamah sis dan suami! Moga sama sama pegang tangan masuk syurga,” komentar seorang warganet.

Berita Terkait

Ingin Bakar Lemak? Jalan Kaki Ternyata Bisa Lebih Unggul dari Lari
Viral di Media Sosial, Ini Filosofi di Balik Kutukan Platypus
Apple Siapkan Peningkatan Kamera dan Baterai untuk iPhone Air 2
Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua
Indonesia Negara Pertama di Dunia Blokir Grok demi Lindungi Perempuan dan Anak
Inilah 4 Hormon Bahagia di Otak dan Cara Sederhana Memicunya
WhatsApp Hadirkan Fitur Baru di Obrolan Grup, Dari Tag Anggota hingga Pengingat Acara
Merasa Kehilangan Semangat? Coba 7 Langkah Ini untuk Pulih
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:47 WIB

Ingin Bakar Lemak? Jalan Kaki Ternyata Bisa Lebih Unggul dari Lari

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:32 WIB

Viral di Media Sosial, Ini Filosofi di Balik Kutukan Platypus

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:26 WIB

Apple Siapkan Peningkatan Kamera dan Baterai untuk iPhone Air 2

Senin, 12 Januari 2026 - 08:03 WIB

Relate Banget! Ini Tanda-Tanda Halus Anda Mulai Menua

Senin, 12 Januari 2026 - 07:53 WIB

Indonesia Negara Pertama di Dunia Blokir Grok demi Lindungi Perempuan dan Anak

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB