AHY Masuk Kabinet. Pengamat : Dia Bisa Ikut Ritme Kerja Jokowi

- Admin

Sabtu, 4 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, inikepri.com – Pengamat politik Wempy Hadir menilai, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) layak menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Hal itu disampaikan Wempy terkait isu reshuffle kabinet, di mana nama AHY disebut-sebut bakal menduduki kursi Menteri Koperasi dan UKM.

“Jadi Menteri Koperasi dan UKM, tidak masalah. Soal latar belakang tidak jadi soal bagi AHY untuk masuk dalam kekuasaan,” kata Wempy kepada wartawan, Jumat (3/7).

Baca Juga :  Antisipasi Kerawanan Pilkada Serentak, Bawaslu Instruksikan Pencegahan

Direktur Eksekutif Indopolling Network ini menambahkan, jika sudah memiliki ketrampilan manajerial, maka AHY akan dengan mudah mengikuti ritme kerja dalam pemerintahan.

“Apalagi kelas menteri yang tidak terlalu ribet, saya kira tidak terlalu sulit bagi AHY untuk mengikuti ritme kerja karena semua sistem sudah dibangun,” terang dia.

Baca Juga :  Ketua Umum PROJO: Duet Ganjar-Anies Sudah Disetor Surya Paloh ke Jokowi

Sebagai ketum partai, AHY telah belajar untuk menata organisasi. Kemampuan manajerial itulah yang menjadi modal dasar putra sulung Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu untuk menjadi menteri.

“Nggak masalah kalau dia mau jadi menteri. Apalagi sekarang dia sudah menjadi ketua umum partai, berarti kan dia sudah belajar untuk menata organisasi,” ujarnya.

Baca Juga :  Perkenalkan, Inilah Wakil Bupati Wanita Termuda di Indonesia

“Karena menjadi menteri itu kan kemampuan manajerial. Jadi kemampuan untuk menata struktur-struktur yang ada di pemerintahan baik tingkat pusat maupun daerah,” terang Wempy.

“Sebenarnya semua struktur itu sudah disiapkan, tergantung siapa leadernya,” ungkap Wempy.

Merahputih.com

Berita Terkait

DPW NasDem Kepri Kumpulkan DPD se-Kepri: Soliditas Kader Jadi Fokus Utama
Dukungan untuk Rocky Marciano Bawole Pimpin Kembali DPW PKB Kepri Terus Mengalir
Kuda Hitam dari Dalam Rumah: Muhammad Nur dan Arah Baru NasDem Batam
KPU Siapkan Usulan Desain Baru Pemilu Terpisah
Raja Hery Mokhrizal Kembali Nahkodai Hanura Batam, Janji Bangun Kekuatan dari Akar Rumput
Survei Poltracking: Kepercayaan Publik terhadap Pemerintahan Prabowo–Gibran Capai 81 Persen
Pemerintah Persilakan DPR Bahas Draf RUU Perampasan Aset
Ini Alasan Revisi UU Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaran Ibadah Haji dan Umrah
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 6 Desember 2025 - 15:39 WIB

DPW NasDem Kepri Kumpulkan DPD se-Kepri: Soliditas Kader Jadi Fokus Utama

Kamis, 20 November 2025 - 12:39 WIB

Dukungan untuk Rocky Marciano Bawole Pimpin Kembali DPW PKB Kepri Terus Mengalir

Kamis, 13 November 2025 - 10:49 WIB

Kuda Hitam dari Dalam Rumah: Muhammad Nur dan Arah Baru NasDem Batam

Senin, 10 November 2025 - 07:04 WIB

KPU Siapkan Usulan Desain Baru Pemilu Terpisah

Jumat, 31 Oktober 2025 - 08:28 WIB

Raja Hery Mokhrizal Kembali Nahkodai Hanura Batam, Janji Bangun Kekuatan dari Akar Rumput

Berita Terbaru