Batam, inikepri.com – Tim Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam melakukan pengawasan arena permainan di pusat perbelanjaan di Batam, Selasa (30/6).
Dari hasil pantauan, arena permainan sudah menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah.
Ditengah kondisi tatanan kehidupan baru (new normal) arena permainan yang berada di pusat perbelanjaan Kota Batam seperti pada arena permainan Time Zone Mega Mall, memberikan kenyamanan bagi pengunjung dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.
Pada pintu masuk, terdapat karyawan yang bertugas mengecek suhu badan. Bagi pengunjung dengan suhu badan 37,5 tidak diperkenankan memasuki arena permainan. Pengunjung diberikan hand sanitizer dan wajib memakai masker, dan selalu menjaga jarak antara pengunjung lain.
Selain mematuhi anjuran pemerintah, Time Zone juga mempunyai aturan sendiri. Seperti kartu kontrol yang berfungsi untuk mengontrol jumlah pengunjung yang masuk pada area Time Zone. Dengan begitu pengunjung akan terjamin keamanan dan kenyamanannya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar), Ardiwinata mengapresiasi kesiapan dari arena permainan yang sudah memberlakukan protokol kesehatan dimasa new normal ini. Ia mengatakan arena permainan di pusat perbelanjaan sangat diminati anak-anak hingga orang dewasa, sehingga keamanan dan kebersihan area harus tetap terjaga.
Disbudpar Batam