Kampong Sanggam Seligi Taman Yose Indah Diresmikan Kapolresta Barelang

- Admin

Sabtu, 4 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Kapolresta Barelang Kombes Pol Purwadi W.Anggoro,S.I.K,M.H. meresmikan Kampong Sanggam Seligi ketahanan pangan dampak Covid-19, di Kebun Taman Yose Indah, Sabtu (4/7).

Kapolresta mengatakan bahwa kampong Sanggam Seligi ini bertujuan untuk ketahanan pangan dampak Covid-19, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Dalam sambutannya, Kapolresta Barelang mengucapkan terimakasih kepada Ketua kelompok tani atas sambutan yang baik.

“Semoga silaturahmi tetap terjalin dan ucapan terimakasih kepada kelompok tani yang telah membuat pelatihan bagi anggota personil polri yang akan pensiun, untuk pengadaan sandang dan pangan,” katanya.

Baca Juga :  Kapolres Barelang Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Kanit Binmas Polsek Belakang Padang

Lebih lanjut, Kapolresta berharap dengan dibentuknya kampong sanggam taman yose indah ini kebutuhan pangan masyatakat dapat terpenuhi.

Dalam kesempatan ini juga, Kapolresta Barelang menyerahkan bantuan bibit ikan nila dan bibit cabe sebanyak 100 Batang kepada ketua kelompok tani sumber rejeki kecamatan nongsa. 6000 ekor bibit ikan nila yang langsung ditaburkan oleh Bapak Kapolresta didampingi Wakapolresta dan Ketua Bhayangkari Cabang Kota barelang serta rombongan kelompok tani.

Baca Juga :  Digulung Habis! Preman dan Jukir Batam Diangkut Polisi

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakapolresta Barelang AKBP Junoto S.I.K, PJU, Kapolsek Nongsa, Ketua Bhayangakari Cabang Kota Besar Barelang berserta Ibu-ibu Bhayangkari, Babinsa, Sekcam, Ketua RW, Ketua Kelompok Tani Sumber Rejeki, Tokoh Masyarakat dan Toko Agama serta Personil Polsek Nongsa.

Baca Juga :  Marlin Sosialisasikan Protokol Kesehatan dalam Tiap Silaturahmi Warga

Dengan diresmikannya Kampong Sanggam ini masyarakat kecamatan Nongsa siap untuk membantu kegiatan kedepannya supaya menjadi lebih baik.

Dalam acara sesi tanya jawab oleh mahasiswa KKN Universitas Negeri Padang Kapolresta mengatakan bahwa kegiatan serupa akan berlanjut.

“Kedepannya kegiatan ini agar tetap dilaksanakan sehingga kita mempunyai kesiapan sandang pangan yang selalu berkesinambungan,” tutup Kapolresta Barelang Kombes Pol Purwadi W.Anggoro,S.I.K,M.H.

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru