Batam, inikepri.com – Grand Launching Aplikasi OnCall, Tim OnCall Batam Meresmikan Transportasi berbasis online yang berlangsung di Play Park, Sabtu (18/7) Temenggung Abdul Jamal.
Aplikasi OnCall yang di kembangkan PT. Kerja Membangun Negeri itu di harapkan dapat memenuhi keinginan masyarakat juga driver akan transportasi dengan harga terjangkau.
Feryadi Tarigan, S.H, mengatakan, bahwa ini bisnis terobosan baru di Indonesia, selain daftarnya gratis dan biayanya murah untuk mitra OnCall Driver dan juga OnCall User akan menerima banyak manfaat.
” Murah bukan murahan, harga kaki lima pelayanan bintang lima,” Ujar Penasehat Tim OnCall Batam.

Acara berlangsung dengan pemotongan tumpeng yang di pimpin oleh ketua tim OnCall Batam, Gladis.
Ketua OnCall Batam, Gladis membeberkan sistem aplikasi ini sangat beda dengan aplikasi yang ada sebelumnya. ” Layanan OnCall cukup spesial. Soalnya, layanan ini menawarkan tarif Rp7.000 per 4 kilo bagi motor dan Rp10 ribu bagi mobil, serta masyarakat bisa menjadi pemilik akun juga driver. Sehinggq bisa menikmati komisi yang diperoleh, ” ujar Gladis kepada inikepri.com.

Dalam pantauan inikepri.com terlihat antusias dari berbagai penguna jasa transportasi online lain juga ikut menghadiri serta mencari tau sistem kerja Aplikasi onCall.
” Jadi prinsipnya, dari kita oleh kita dan untuk kita, ” tutupnya. (r)

















