“Cekcok mulut terjadi sebelum akhirnya korban ditikam, itu dipicu oleh ejekan kepada tersangka yang berstatus seorang duda,” ujar Alamsyah.
Setelah mendapat laporan perkelahian itu, petugas kepolisian langsung menuju ke lokasi. Tak perlu waktu lama, Chandra akhinya dibekuk saat berada di kediaman saudaranya.
Dia ditangkap tanpa memberi perlawanan. Sedangkan keluarga Fahmi mendatangi Mapolsek Tulung Selapan untuk membalas pelaku.
Suasana pun kembali mencekam lantaran banyaknya jumlah keluarga Fahmi yang mendatangi Mapolsek tersebut.
Untuk menghindari amukan massa, petugas akhirnya sempat mengamankan pelaku di rumah kepala desa sembari menunggu bantuan personel.
Kini, Chandra telah diamankan beserta barang bukti pembunuhan. Yakni satu unit sepeda motor, satu unit handphone dan sebilah pisau.
https://www.instagram.com/tv/CC3FOUsljgP/?igshid=44sv43yo294p
Indozone

















