LPKA Klas II Batam Beri Penghargaan ke Tiga Pegawai Teladan

- Admin

Selasa, 22 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Batam melaksanakan kegiatan pemberian penghargaan pegawai teladan kepada tiga orang petugas dilingkungan LPKA Batam, launching maskot LPKA Batam “Pasti Ceria”, dan baju Humas LPKA Batam, serta penyematan pin Zona Integritas (ZI) LPKA Batam secara simbolis kepada pejabat struktural yang diresmikan secara langsung oleh Kepala LPKA Klas II Batam, Novriadi B, Bc.IP.,SH. MM., usai melaksanakan upacara bendera, Selasa (22/9/2020).

Novriadi menyampaikan ucapan selamat kepada pegawai yang mendapat reward dan juga berharap melalui kegiatan pemberian reward ini dapat meningkatkan prestasi kerja dan mendorong semangat.

Baca Juga :  Gubernur Ansar Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H Bersama Masyarakat Meunasah Aceh Batam

“Selamat kepada pegawai yang mendapatkan penghargaan. Dan untuk petugas lainnya, agar lebih giat lagi dalam bekerja. Tim Humas adalah sebagai garda terdepan dalam penghubung informasi kepada masyarakat agar saling bekerjasama dan terus menyampaikan informasi positif kepada masyarakat luas,” ujar Novriadi, kemarin, Senin (21/9) dalam amanatnya selaku pembina upacara.

Baca Juga :  1.497 Warga Batam Rasakan Manfaat Cicilan Tunggakan BPJS Kesehatan

Kata Novriadi, kegiatan ini dilakukan sebagai wujud internalisasi sekaligus publikasi external pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Bitokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM) di LPKA Batam dan yang juga merupakan bentuk komitmen dan langkah bersama seluruh petugas dalam membangun zona integritas. 

“Tanpa komitmen dan dukungan dari seluruh petugas, tujuan pembangunan zona integritas di lingkungan LPKA Batam sulit dicapai seperti yang diharapkan,” jelasnya.

Informasi yang diterima, kegiatan itu diikuti oleh pejabat struktural, JFT, JFU dan Anak didik (Andik) pemasyarakatan. Sementara, pemberian penghargaan pegawai teladan di lingkungan LPKA Batam diberikan kepada tiga orang petugas dengan kriteria kelengkapan atribut dan Kerapian yakni Muhammad Afif, Novrico Rian Fahlevi, dan Kurnia Sandra.

Baca Juga :  Penerbangan Carter Internasional Tiba di Batam Jum’at Kemarin
Kepala LPKA Klas II Batam Novriadi (masker merah) menyerahkan langsung penghargaan pegawai teladan kepada tiga orang petugas di lingkungan LPKA Batam. (ist)

Untuk launching maskot LPKA Batam “Pasti Ceria”, dan baju Humas LPKA Batam diberikan kepada Wan Maulana selaku Sekretaris Humas LPKA Batam. Sedangkan penyematan pin zona integritas LPKA Batam secara simbolis kepada pejabat struktural. (IS)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB