Raih Penghargaan dari Forbes, BRI Ajak Awak Media di Batam Silaturahmi

- Admin

Jumat, 21 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Di tengah pandemi COVID-19 yang masih berlangsung, Bank Rakyat Indonesia (BRI) terus menorehkan
prestasi tingkat dunia. Yang terbaru, BRI dinobatkan oleh Forbes 2021 Global 2000 World’s Largest Public Companies sebagai perusahaan publik paling bernilai di Indonesia.

Secara keseluruhan, BRI menempati peringkat ke-362 di antara 2000 perusahan publik terbaik di dunia. Selain itu, bank yang saat ini dinahkodai Sunarso juga masuk ke dalam daftar World Best Banks 2021 versi Forbes.

Mengutip laman resmi Forbes, terdapat enam perusahaan publik di Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut, dan BRI menempati peringkat tertinggi di antaranya. Ini menjadikan BRI menempati posisi tertinggi untuk tujuh tahun berturut-turut.

Pemimpin Wilayah BRI Pekanbaru, Mochammad Suratin, mengungkapkan bahwa, pencapaian ini merupakan bukti komitmen BRI yang dapat menjaga kinerja yang sustain dengan fokus pada penyelamatan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) serta menjadi partner strategis Pemerintah dalam program pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga :  Itwasum Polri Sambangi Polresta Barelang, Gelar Pengawasan dan Pemeriksaan Tahap II

“Daftar Global 2000 The World’s Largest Public Companies bersumber dari sistem FactSet Research, yang melakukan seleksi terhadap 2000 perusahaan publik terbesar di dunia dalam empat aspek yakni sales, profit, assets dan market value,” kata Suratin, Jumat (21/5/2021).

Meskipun kondisi pasar kurang
menguntungkan dan sangat menantang dikarenakan adanya pandemi COVID-19, masih kata Suratin, BRI sendiri masih mampu mencatatkan kinerja yang baik.

“Dari sisi penjualan, BRI berada di peringkat
1.007 dan profitabilitas berada diurutan 529, sedangkan aset di peringkat 354, dan nilai pasar berada di urutan 505,” jelasnya.

Baca Juga :  Hari Kebangkitan Nasional, Pupuk Semangat Juang Melawan COVID-19

Bank yang fokus di segmen UMKM dan berkode BBRI ini mencatatkan pendapatan sekitar USD10 miliar. Aset mencapai USD107,6 miliar dan keuntungan sebesar
USD1,3 miliar.

“Secara keseluruhan, dari 2000 perusahaan yang masuk dalam daftar Forbes Global 2000 ini mengalami kenaikan kapitalisasi pasar sebesar 47 persen menjadi USD79,8 triliun, dengan pendapatan turun 6 persen menjadi USD39,8 triliun dengan keuntungan turun 24 persen menjadi USD2,5 triliun,” ujarnya.

Di Batam, bersama awak media dari berbagai media baik media cetak, online, TV dan radio menggelar silaturahmi di salah satu restoran di Kota Batam yang terletak di kawasan Batam Center, Batam.

Baca Juga :  PT. Legal Enviro Indonesia Gandeng Insan Pers Mengajak Media Tebarkan Semangat Positif Di Tengah Pandemi Covid-19

Hal itu sebagai momentum menumbuhkan dan mempererat tali silaturahmi kepada para kepada Jurnalis khususnya di Batam.

Edi Sutiawan, Wakil Pemimpin Wilayah Bidang Operasional Kantor Wilayah (Kanwil) BRI Pekanbaru, mengatakan, terimakasih kasih atas dukungan yang diberikan terkait pemberitaan dan kerja samanya selama ini.

“Terimakasih kepada rekan-rekan media yang sudah bisa hadir dalam kegiatan ini, semoga ke depannya kita bersama bisa memperkuat informasi-informasi positif perseroan kepada publik,” ujar Edi.

Silahturahmi tersebut juga dihadiri oleh Regional Risk Manager Kanwil Riau dan Kepulauan Riau Gafyunedi, Enterprise Bussiness Officer Kantor Pusat (Kanpus) BRI Ayatna Anang Widodo dan beberapa perwakilan awak media cetak, online, TV dan radio di Batam. (IS)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB