Perasaan Hariyati Setelah Divaksin AstraZeneca

- Admin

Sabtu, 5 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(IS/INIKEPRI.COM)

(IS/INIKEPRI.COM)

INIKEPRI.COM – Hariyati, warga Bengkong merasa lega setelah menerima dan mendapatkan vaksinasi AstaZeneca.

Saat ditemui INIKEPRI.COM, Sabtu, (5/6/2021) sore, wanita berusia 40 tahun ini mengungkapkan awalnya ia merasa takut untuk divaksin. Lantaran dirinya melihat beberapa video yang beredar di media sosial bahwa, AstaZeneca memiliki efek yang tidak baik.

“Jujur nih ya mas, sebelumnya saya merasa ketakutan banget, resah (tidak tenang), dan was-was, sebelum divaksin. Itu karena ada video beredar yang mengerihkan. Namun, setelah divaksin, sudah 3 jam ini tidak ada reaksi apa-apa,” kata Hariyati.

Baca Juga :  Beratribut 'Maxim', 2 Maling Gondol Kotak Amal Musala Al-Amin Tiban

Ternyata, lanjut Yati (sapaannya), ketakutan tersebut hanyalah sebatas halusinasi saja. Untuk itu, dirinya mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Batam agar jangan takut divaksinasi.

Menurutnya, vaksinasi COVID-19 merupakan hal penting karena bisa membantu sistem kekebalan atau imun tubuh seseorang agar tidak terpapar virus COVID-19 sehingga lebih aman dan nyaman saat berinteraksi dengan keluarga tercinta, teman dekat, dan masyarakat sekitar.

“Ayo masyarakat Batam khususnya, jangan takut divaksin, karena vaksin itu aman. Saya sudah buktikan, selesai divaksin tidak ada reaksi apa-apa kok. Seperti yang ada di video tersebut,” ujarnya.

Baca Juga :  Pfizer-AstraZeneca Diklaim Efektif Cegah Virus Corona Varian India

Sementara, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Bengkong, AKP Bob Ferizal, mengatakan, kendati sudah divaksin, diharapkan kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan.

“Pesan saya untuk masyarakat, tetap menjalankan dan mematuhi protokol kesehatan sesuai program pemerintah, walau sudah divaksin. Harapannya tingkat penurunan angka COVID-19 bisa secara signifikan bisa dirasakan nantinya. Alhamdulillah, pelaksanaan kegiatan vaksinasi COVID-19 tadi berjalan aman, tertib dan lancar, sesuai protokol kesehatan,” kata AKP Bob di lokasi.

Hariyati adalah merupakan salah satu peserta yang mengikuti vaksinasi massal yang diselenggarakan Kepolisian Sektor (Polsek) Bengkong bekerja sama dengan pihak Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Tanjungbuntung, Kecamatan Bengkong, Kelurahan Tanjungbuntung.

Baca Juga :  Malaysia Setop Pakai Vaksin AstraZeneca

Adapun pelaksanaan vaksinasi tersebut adalah vaksin tahap pertama bagi warga Bengkong yang digelar di halaman depan Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Bengkong, sekitar pukul 08.30 WIB, pagi.

Animo masyarakat dalam mengikuti program vaksinasi massal yang dilaksanakan itu pun cukup tinggi. Banyak masyarakat yang datang menghadiri vaksinasi massal tersebut. Terlihat antrean peserta yang dengan tertib, lancar, dan sesuai protokol kesehatan COVID-19. (IS)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB