INIKEPRI.COM – Pilwako Batam 2024 masih cukup lama. Akan tetapi eskalasi politik di Kota Batam sudah mulai terasa.
BACA JUGA:
[KARIKATUR] Elektabilitas Amsakar Kian Menguat
Saat ini, sejumlah nama sudah terang-terangan menyatakan diri akan maju di Pilwako Batam 2024.
Akan tetapi, hasil survei dari beberapa lembaga menempatkan nama Amsakar Achmad di posisi teratas.
BACA JUGA:
Amsakar: Saya Tidak Menemukan Alasan untuk Tidak Maju di Pilwako 2024
Masalahnya, meski kerap menjadi posisi teratas di beberapa lembaga survei, Amsakar yang saat ini menjabat ketua DPD Partai NasDem Kota Batam diprediksi akan sulit mendapatkan rekomendasi dari partainya sendiri.
Hal itu dikarenakan, akan majunya Marlin Agustina, Wakil Gubernur Kepri pada Pilwako 2024.
Marlin Agustina juga adalah istri dari Muhammad Rudi, Wali Kota Batam saat ini yang juga ketua DPW Partai NasDem Kepri.

Lalu, menggunakan partai apakah Amsakar di Pilwako Batam 2024 nanti? (DI)

















