INIKEPRI.COM – Pemerintah Kota Tanjungpinang akan menggelar senam sehat sempena HUT ke-77 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Pasar Puan Ramah, Kilometer 7 Tanjungpinang, Kepri, pada Minggu 27 November 2022, pukul 07.00 WIB.
Ketua PGRI Kota Tanjungpinang, Iskandar mengatakan pihaknya akan mengikutsertakan guru-guru dari jenjang pendidikan TK, SD, SMP, dan SMA di kota Tanjungpinang untuk ikut senam sehat di pasar Puan Ramah.
“Kita hadirkan guru-guru untuk ikut senam sehat sekaligus memperkenalkan pasar puan ramah,” kata Iskandar, Sabtu (26/11/2022).
BACA JUGA :
Angin Kencang, Satu Unit Rumah di Tanjungpinang Roboh
Dengan kehadiran para guru ini, diharapkan semakin mengenal keberadaan pasar puan ramah, sehingga nanti para guru bisa kembali belanja ke pasar di batu 7 ini.
“Selain perkenalkan pasar puan ramah, kita juga ingin supaya pasar lebih pesat berkembang,” lanjutnya.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut senam sehat di pasar puan ramah,”Acara ini boleh untuk umum, ayo kita ramaikan pasar bersama,” ucapnya.
BACA JUGA :
Disdik Tanjungpinang Gelar Kegiatan Peningkatan Mutu PAUD Holistik Integratif
Sebagai informasi, dalam acara senam sehat ini, terdapat voucher belanja senilai Rp25.000 di pasar puan ramah, untuk 100 orang peserta pertama. (DI)

















