Neko Wesha Paweloy dan Emanuel Toba Resmi Memimpin DPD dan DPC Grib Jaya di Kepri dan Batam

- Admin

Selasa, 23 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Neko Wesha Paweloy telah resmi ditunjuk sebagai Ketua DPD Grib Jaya Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), sementara Emanuel Toba memimpin DPC Grib Jaya Kota Batam. Penunjukan ini dilakukan berdasarkan putusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Grib Jaya yang disampaikan langsung oleh Ketua Umum, Hercules. Foto: INIKEPRI.COM

Neko Wesha Paweloy telah resmi ditunjuk sebagai Ketua DPD Grib Jaya Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), sementara Emanuel Toba memimpin DPC Grib Jaya Kota Batam. Penunjukan ini dilakukan berdasarkan putusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Grib Jaya yang disampaikan langsung oleh Ketua Umum, Hercules. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Neko Wesha Paweloy telah resmi ditunjuk sebagai Ketua DPD Grib Jaya Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), sementara Emanuel Toba memimpin DPC Grib Jaya Kota Batam. Penunjukan ini dilakukan berdasarkan putusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Grib Jaya yang disampaikan langsung oleh Ketua Umum, Hercules.

“Kami sudah mendapatkan mandat untuk menjalankan organisasi Grib Jaya di Provinsi Kepri. Dulu ada organisasi ini, tapi dicabut karena tidak berjalan,” ujar Emanuel setelah menerima mandat.

Baca Juga :  Soal Penunjukan dan Pelantikan OPD di Lingga, Wabup Neko: Saya Tidak Dilibatkan

Sebelum menerima mandat untuk memimpin DPC Grib Jaya Kota Batam, Emanuel Toba telah melakukan komunikasi dengan Zulfikar, Sekjen DPP Grib Jaya di Jakarta, pada Juni 2024. Sekjen menyampaikan bahwa berdasarkan data di kantor pusat, kepengurusan DPD Grib Jaya Provinsi Kepri sudah tidak ada lagi.

“Setelah diskusi panjang dan bertemu dengan pimpinan DPP Grib Jaya pada 12 Juni 2024 lalu, secara lisan kami mendapatkan mandat untuk membentuk kembali DPD Grib Jaya di Kepri,” jelas Emanuel.

Baca Juga :  Warga Bida Asri 1 Bangun Balai Pertemuan, Rudi Ingatkan Legalitas Lahannya

Setelah mendapatkan mandat secara lisan, Emanuel segera melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk pembentukan kepengurusan organisasi Grib Jaya di Kepri.

“Kenapa kami memberikan mandat Ketua DPD Grib Jaya Kepri kepada Neko Wesha Paweloy? Karena beliau adalah teman dekat Ketua Umum DPP Grib Jaya, bapak Hercules,” tambahnya.

Baca Juga :  Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan 10,95 Kilogram Sabu

Pada 18 Juli 2024, DPP Grib Jaya secara resmi memberikan mandat langsung untuk kepengurusan DPD Grib Jaya Kepulauan Riau, yang disampaikan oleh Ketua Umum, Ketua Harian, dan Sekjen Grib Jaya.

“Untuk Ketua DPD Kepri adalah Neko Wesha Paweloy, dan saya sendiri sebagai Ketua DPC Kota Batam,” pungkas Emanuel.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB