Amsakar Silaturahmi & Buka Bersama KNPI dan OKP-Komunitas

- Admin

Kamis, 13 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus KNPI berfoto bersama Wali Kota Batam sekaligus Ex Officio Kepala BP Batam Amsakar Achmad. Foto: INIKEPRI.COM

Pengurus KNPI berfoto bersama Wali Kota Batam sekaligus Ex Officio Kepala BP Batam Amsakar Achmad. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Wali Kota Batam sekaligus Ex Officio Kepala BP Batam Amsakar Achmad menghadiri buka bersama dan silaturahmi bersama KNPI dan OKP-Komunitas, pada Rabu (12/3/2025) sore, di Golden View Hotel.

Pengurus OKP-Komunitas terlihat begitu antusias dalam buka bersama ini. Hal ini dapat terlihat dari peserta buka bersama ini, yang turut dihadiri oleh pengurus KNPI Kota Tanjungpinang dan KNPI Kabupaten Karimun.

Selain itu, hampir seluruh OKP yang bernaung dibawah KNPI pun turut membersamai momen yang penuh dengan rasa kekeluargaan ini.

Amsakar dalam sambutannya, mengapresiasi antusiasme pengurus OKP-Komunitas yang hadir dalam silaturahmi tersebut.

Pertemuan ini menjadi sangat penting bagi Amsakar, lantaran ini pertama kalinya ia bersilaturahmi dengan para pengurus OKP-Komunitas sebagai Wali Kota Batam pasca dilantik Presiden Prabowo Subianto beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga :  Diinisiasi Relawan, Rumah Amsakar Mendengar Resmi Dibuka

Dalam keterangannya, Amsakar menyebut, kepemimpinannya bersama Li Claudia Chandra akan membuka lebar dari semua kalangan masyarakat maupun pemuda dalam mengawasi dan mengkritiki kebijakan-kebijakan Pemerintah.

Namun, sebut dia, dalam kritikan tersebut harus bersifat konstruktif serta diberi bumbu-bumbu solusi untuk kemajuan Kota Batam.

“Silahkan bagi seluruh elemen masyarakat berikan kritikan dan masukan yang terbaik, sebab untuk membangun Kota Batam bukan hanya pemerintah saja, namun peran masyrakat dan pemuda adalah peran yang sungguh penting,” kata dia.

Ia pun menyinggung soal dualisme yang terjadi pada KNPI. Amsakar berharap, kepengurusan KNPI dari dua pihak ini dapat segera duduk bersama.

Baca Juga :  BPK Temukan Masalah dalam Pengelolaan BP Batam

“Biar dualisme yang terjadi di KNPI yang terjadi saat ini segera selesai dan tidak lagi terpecah belah,” ucapnya.

Sementara itu, Dewi Socowati, ketua DPD KNPI Kepri, seusai buka bersama, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kehadiran para pemuda yang hadir dalam buka bersama ini.

“Antusiasme para pemuda yang hadir melebihi ekspektasi kami. Lebih dari 400 orang dari berbagai OKP-Komunitas hadir di silaturahmi ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya atas kehadirannya,” kata Dewi Socowati didampingi sekretaris M. Irfan dan bendahara Andhi Kusuma.

Ketua KNPI Kepri Dewi Socowati, sekretaris M. Irfan dan bendahara Andhi Kusuma. Foto: INIKEPRI.COM

Ia pun menjelaskan, selepas lebaran IdulFitri nanti, KNPI Kepri akan segera melaksanakan Musda ke-4.

“Rencana kegiatan ke depan, KNPI Kepri akan melaksanakan rapat pimpinan daerah (Rapimda). Dimana di Rapimda itu akan dibahas hal-hal yang menyangkut penyelenggaraan Musda ke-4,” jelas dia.

Baca Juga :  Ratusan Pemuda Sei Beduk Antusias Berdiskusi dengan Amsakar

Dewi Socowati pun berharap, pemerintah daerah di Kepri, khususnya di Kota Batam, dapat melibatkan peran pemuda dalam berbagai aspek.

“Para pemuda sangat terbuka untuk mengambil peran dalam mengisi pembangunan. Beri kami ruang yang lebih agar ide dan gagasan para pemuda ini dapat lebih berkembang untuk menuju kemajuan dan kesejahteraan masyarakat,” harap dia.

Sebelum pelaksanaan silaturahmi dan buka bersama ini, KNPI Kepri juga membagikan bantuan paket sembako kepada masyarakat di Tanjung Uma.

Sekretaris KNPI Kepri M. Irfan dan wakil ketua Eko Istiyanto menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat di Tanjung Uma. Foto: INIKEPRI.COM

Paket tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini menghadapi kesulitan dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

Penulis : IZ

Berita Terkait

Sempat Buron, DPO Penyelundupan Hp Diciduk Bea Cukai Batam saat Hendak Berangkat ke Malaysia
Tak Dibangun, Amsakar Intruksikan Evaluasi Lahan Tidur
Amsakar Kukuhkan Pengurus TP PKK Kota Batam, Siap Dukung Pembangunan Wujudkan Keluarga Sejahtera
Pemko Batam Berikan Bantuan Subsidi Bunga untuk Pelaku UMKM
Efisiensi Anggaran Pemko Batam: 2000 Lansia Diberi Insentif Rp300 Ribu, Anak Hinterland Peroleh Beasiswa, 1000 UMKM dapat Pinjaman Tanpa Bunga
Lowongan Kerja PT Batam Terminal Petikemas, Anak Perusahan Persero Batam
Menko Perekonomian RI Lantik Anggota/Deputi BP Batam, Harapkan Transformasi Batam Lebih Maju dan Sejahtera
Presiden Prabowo Subianto Arahkan Kepala BP Batam dan Jajaran Percepat Kemajuan Batam

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 05:40 WIB

Sempat Buron, DPO Penyelundupan Hp Diciduk Bea Cukai Batam saat Hendak Berangkat ke Malaysia

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:51 WIB

Tak Dibangun, Amsakar Intruksikan Evaluasi Lahan Tidur

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:52 WIB

Pemko Batam Berikan Bantuan Subsidi Bunga untuk Pelaku UMKM

Jumat, 14 Maret 2025 - 03:47 WIB

Efisiensi Anggaran Pemko Batam: 2000 Lansia Diberi Insentif Rp300 Ribu, Anak Hinterland Peroleh Beasiswa, 1000 UMKM dapat Pinjaman Tanpa Bunga

Jumat, 14 Maret 2025 - 01:02 WIB

Lowongan Kerja PT Batam Terminal Petikemas, Anak Perusahan Persero Batam

Berita Terbaru

Wali Kota Batam sekaligus Ex Officio Kepala BP Batam Amsakar Achmad usai menghadiri pelantikan Persatuan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di ruang Holding Lantai IV Kantor Wali Kota Batam, Jumat (14/3/2025) sore. Foto: INIKEPRI.COM

Batam

Tak Dibangun, Amsakar Intruksikan Evaluasi Lahan Tidur

Jumat, 14 Mar 2025 - 18:51 WIB