Amsakar Serahkan Santunan bagi Janda dan Yatim Piatu Keluarga Pegawai

- Admin

Jumat, 21 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menyerahkan santunan untuk janda dan anak yatim piatu yang merupakan keluarga dari pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Batam. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (21/3/2025). Foto: INIKEPRI.COM/Media Center Batam

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menyerahkan santunan untuk janda dan anak yatim piatu yang merupakan keluarga dari pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Batam. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (21/3/2025). Foto: INIKEPRI.COM/Media Center Batam

INIKEPRI.COM –  Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menyerahkan santunan untuk janda dan anak yatim piatu yang merupakan keluarga dari pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Batam. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (21/3/2025).

Di kesempatan itu, Amsakar mengingatkan para janda dan anak yatim piatu untuk tetap semangat dan merasa menjadi bagian dari keluarga besar Pemerintah Kota Batam. “Jika ada masalah, jangan ragu untuk menemui kami. Teruslah berkiprah dengan kegiatan sehari-hari, dan kami akan selalu memperhatikan dan mendukung kalian,” ujar Amsakar.

Baca Juga :  Walikota Batam Optimis Siap Terapkan New Normal

Ia menambahkan bahwa perhatian terhadap janda dan anak yatim piatu ini harus terus dijaga agar mereka merasa dihargai dan diperhatikan. Amsakar juga mengapresiasi peran aktif KORPRI dalam menjalankan kegiatan sosial seperti ini. “Kegiatan seperti ini akan terus membuat KORPRI eksis dan dirasakan manfaatnya bagi seluruh pegawai di lingkungan Pemko Batam,” tambahnya.

Selain penyerahan santunan, acara ini juga diisi dengan penyerahan SK Pensiun kepada 8 orang pegawai yang telah memasuki masa pensiun. Amsakar memberikan penghargaan atas dedikasi para pegawai yang telah mengabdikan diri selama bertahun-tahun untuk pembangunan Batam. “Terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan selama ini, semoga masa pensiun ini membawa kebahagiaan,” ungkapnya.

Baca Juga :  2 Ton Narkoba Dimusnahkan, Amsakar Tegaskan Komitmen Perangi Peredaran Gelap

Ketua KORPRI Kota Batam, Yusfa Hendri, melaporkan bahwa kegiatan ini merupakan program tahunan yang bekerja sama dengan Baznas Kota Batam. “Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Pemerintah Kota Batam terhadap keluarga besar pegawai, khususnya janda dan anak yatim piatu yang membutuhkan perhatian lebih. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka,” kata Yusfa.

Baca Juga :  Kali ini, Warga Sagulung Terima Bantuan Sembako Tahap IV, Warga Antusias!

Pada kesempatan ini, sebanyak 191 orang menerima santunan, yang terdiri dari 61 janda dan 130 anak yatim piatu. Bantuan yang diberikan berupa sembako dan uang tunai yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Batam untuk terus memperhatikan dan memberikan bantuan bagi keluarga besar pegawai yang membutuhkan, serta memberikan penghargaan kepada para pegawai yang memasuki masa pensiun.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB