Jailani dan Muhammad Bunga Ashab Terpilih Sebagai Ketua dan Sekertaris AMSI Wilayah Kepri

- Admin

Minggu, 14 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jailani dan Muhammad Bunga Ashab terpilih sebagai ketua dan Sekretaris AMSI wilayah Kepri tahun 2025. Foto: INIKEPRI.COM

Jailani dan Muhammad Bunga Ashab terpilih sebagai ketua dan Sekretaris AMSI wilayah Kepri tahun 2025. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Konferwil ke II Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Kepulauan Riau (Kepri) resmi dibuka. Jailani dan Muhammad Bunga Ashab terpilih sebagai ketua dan Sekretaris AMSI wilayah Kepri tahun 2025.

Ketua AMSI Kepri periode sebelumnya, Charles Sitompul mengatakan, dengan rasa kebersamaan, kegiatan Konferwil II AMSI Kepri dapat terlaksana.

“Harapan kami, AMSI Kepri kedepan, dapat semakin berjaya pada tahun-tahun kedepan dibawah kepemimpinan baru,” kata Charles.

Baca Juga :  Pj Wako Hasan Kunjungi Dua Sekolah Peraih Penghargaan Adiwiyata

Perwakilan AMSI Pusat, Bidang Organisasi dan Keanggotaan, Fakhrurrodzi Baidi mengatakan, AMSI sebagai asosiasi perusahaan media harus bahu membahu untuk mengatasi persoalan bisnis media ditengah efisiensi di Indonesia.

“Karena efisiensi, bukan hanya media lokal yang berimbas, tapi media di pusat juga terkena imbas,” ucapnya.

Oleh sebab itu, dia mengingatkan, kepada seluruh anggota AMSI, dan ketua terpilih dan pengurus baru, agar berkolaborasi mengatasi persoalan bisnis pers ditengah efisiensi saat ini.

Baca Juga :  Stok Kebutuhan Pangan Aman, Sekda Imbau Masyarakat Tanjungpinang Tidak Panic Buying

“Persoalan bisnis media ditengah efisiensi ini, kita harus bersama-sama berkolaborasi dan mencari cara yang sesuai kaidah,” ujarnya.

Dia berharap, kepada Ketua AMSI Kepri terpilih, untuk menyiapkan program-program yang dapat mendukung antara satu dengan lainnya persoalan bisnis media saat ini.

“Kedepan, ketua terpilih AMSI Kepri, harus bisa mendorong Pemda untuk mengatur pembuatan Perda bisnis media yang sesuai dengan kode etiknya,” singkatnya.

Baca Juga :  Hati-hati! Varian Delta Sudah Menyebar di Kepri

Sementara itu, Ketua AMSI Kepri terpilih, Periode 2025-2028 Jailani mengatakan, akan  memperkuat jurnalisme siber yang bertanggung jawab dan dapat dipercaya.

“Kami akan memperkuat sumber daya jurnalis media siber yang ada di Kepri,” kata Jai.

Dia menambahkan, akan mendorong media siber di Kepri agar semakin berintegritas, bertanggung jawab dan mengedepankan fakta, bukan ilusi.

“Mewujudkan jurnalisme unggul, jurnalisme yang adaptif terhadap perkembangan teknologi,” pungkasnya.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB