NasDem Kepri Menyapa Agam, Bawa Bantuan dan Harapan di Tengah Bencana

- Admin

Kamis, 25 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rombongan NasDem Kepri menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Foto: INIKEPRI.COM

rombongan NasDem Kepri menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM — Kepedulian terhadap korban bencana kembali ditunjukkan oleh Tim NasDem Kepri Peduli dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Kepulauan Riau.

Pada Rabu (24/12/2025), rombongan NasDem Kepri menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Bantuan yang diserahkan mencakup pakaian layak pakai, selimut, bahan kebutuhan pokok, serta perlengkapan penunjang pemulihan pascabencana berupa generator listrik (genset) dan pompa air.

Seluruh bantuan diterima langsung oleh pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Agam di Posko Penanggulangan Bencana Simpang Taluk, yang menjadi pusat koordinasi distribusi bantuan di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Empati yang Bergerak: NasDem Kepri Peduli Antar Langsung Bantuan ke Daerah Bencana di Aceh dan Sumbar

Dari posko tersebut, bantuan selanjutnya akan disalurkan ke sejumlah kecamatan yang terdampak banjir. Hingga kini, beberapa wilayah masih mengalami keterbatasan akses akibat kondisi jalan yang belum sepenuhnya pulih.

Salah satu pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Agam, Risman, menjelaskan bahwa proses distribusi dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan kondisi medan dan keselamatan relawan.

“Bantuan kami kumpulkan terlebih dahulu di posko. Setelah itu akan disalurkan ke kampung-kampung terdampak. Saat ini masih ada wilayah di Kecamatan Palembayan yang belum bisa dilalui kendaraan roda empat, sehingga penyaluran harus menggunakan sepeda motor,” ujar Risman.

Baca Juga :  Korlantas Polri: Penghapusan Data Regident Ranmor untuk Keakuratan Data

Ia menambahkan, keterbatasan akses menjadi tantangan tersendiri dalam proses pendistribusian, namun pihaknya berkomitmen memastikan bantuan tetap sampai kepada warga yang membutuhkan.

Sementara itu, perwakilan Tim NasDem Kepri Peduli, Ryan, menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan wujud empati dan solidaritas kader NasDem Kepulauan Riau terhadap masyarakat Agam yang tengah dilanda musibah.

“Kami menyadari bantuan ini tentu tidak sebanding dengan cobaan yang dialami masyarakat. Namun setidaknya, kami berharap kehadiran NasDem Kepri bisa sedikit meringankan beban dan memberi semangat bagi saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” kata Ryan.

Baca Juga :  Dukung Pertumbuhan Pariwisata, bank bjb Kolaborasi dengan Citilink Gelar DIGI Travel Fair Tawarkan Sejumlah Promo Menarik

Ryan juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penggalangan bantuan, mulai dari kader, simpatisan, hingga masyarakat umum.

“Terima kasih kepada semua yang telah ikut bergotong royong. Inilah makna Salam Restorasi, hadir bukan hanya dengan kata-kata, tetapi dengan aksi nyata di saat masyarakat membutuhkan,” ujarnya.

Melalui aksi kemanusiaan ini, DPW Partai NasDem Kepulauan Riau berharap proses pemulihan di Kabupaten Agam dapat berjalan dengan baik dan warga terdampak segera bangkit dari dampak bencana banjir.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:14 WIB

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:29 WIB

11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB