BPSDMP-Pemprov Kepri Kerja Sama Wujudkan SDM Transportasi Andal

- Admin

Jumat, 2 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) terus berupaya membangun kerja sama dengan berbagai pihak untuk menciptakan SDM transportasi yang andal dan profesional.

Di antaranya menjalin kerja sama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau. Kerja sama ini dituangkan dalam bentuk kesepakatan bersama yang ditandatangani oleh Plt. Kepala BPSDMP Zulfikri dan Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, disaksikan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi secara virtual, Rabu (31/3/2021).

Dalam sambutannya Menhub menyampaikan, kesepakatan bersama ini merupakan salah satu bentuk kolaborasi dan sinergi dalam pengembangan kompetensi SDM bidang transportasi, yang nantinya diharapkan mampu mendukung mewujudkan sistem transportasi yang andal di seluruh wilayah.

“Saya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan BPSDMP dan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau yang pada hari ini melakukan Penandatanganan Kesepahaman Bersama (MoU). Kami akan mendukung rencana kerja sama ini, karena sekolah perhubungan ini merupakan lembaga pendidikan dan pelatihan bagi SDM yang nantinya akan menjadi pengawal di negara kita,” ungkapnya.

Baca Juga :  Gubernur Kepulauan Riau Menjamu Menteri Besar Kelantan dalam Jamuan Makan Malam

Kata dia, hal ini akan menjadi langkah penting dalam pengembangan sektor transportasi, khususnya pada kompetensi SDM bidang transportasi hingga ke seluruh wilayah Indonesia, khususnya di Wilayah Kepulaun Riau yang berbatasan langsung dengan negara tetangga kita Singapura dan Malaysia. 

Sejalan dengan hal tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan, Djoko Sasono, yang juga ikut menghadiri penandatanganan kesepakatan bersama secara virtual menyampaikan bahwa Kemenhub menyambut baik akan pelaksanaan kerja sama ini, khususnya pada peningkatan kompetensi SDM di wilayah Kepulauan Riau.

“Sebelumnya kami juga telah melaksanakan kerja sama dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau terkait revitalisasi sekolah di BPSDMP dengan Pola Pembibitan. Untuk itu, ditambah dengan adanya kerja sama ini diharapkan peningkatan kompetensi SDM juga bisa dilakukan di daerah-daerah, demikian juga pada ASN yang memiliki peran sebagai perekat NKRI,” kata Djoko.

Baca Juga :  LBP Apresiasi Kinerja Ansar Ahmad Tangani Pekerja Migran Indonesia

Pada kesempatan yang sama, Zulfikri menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan salah satu bentuk kolaborasi antara BPSDMP dengan Pemerintah Daerah dalam pengembangan kompetensi SDM Transportasi khususnya di wilayah Kepulauan Riau untuk mewujudkan sistem transportasi menjadi lebih baik, aman dan selamat.

“Adanya kolaborasi dan sinergi ini diharapkan bisa menjadi titik awal untuk terwujudnya SDM transportasi andal yang berasal dari masyarakat Kepulauan Riau”, ujar Zulfikri. 

Kesepakatan bersama antara Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dengan BPSDMP meliputi peningkatan kompetensi SDM bidang transportasi, penyelenggaraan Diklat Pemberdayaan Masyarakat.

Menetapkan penempatan dan penerimaan peserta didik sesuai persyaratan serta kebutuhan melalui tahapan seleksi yang ditetapkan, pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, serta pertukaran data dan informasi.

Baca Juga :  Pemprov Kepri Raih Penghargaan UKPBJ Proaktif dengan Capaian UMK Tertinggi

“Kerja sama yang dilakukan dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau merupakan hal penting yang dilakukan, karena dapat bersama-sama berkontribusi pengembangan SDM di bidang transportasi, khususnya di Kepulauan Riau,” tuturnya.

Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, mengatakan wilayah lautan di Kepulauan Riau mencapai 96%, sehingga memiliki berbagai potensi maritim, yang dapat didorong dan kembangkan untuk mewujudkan peningkatan perekonomian di Indonesia.

“Dengan meningkatkan kompetensi SDM Transportasi di wilayah Kepluan Riau, kami berharap dapat mendorong dan mengembangkan berbagai potensi kelautan seoptimal mungkin guna mewujudkan transportasi yang lebih baik dan mampu memberikan nilai tambah bagi seluruh masyarakat di Kepulauan Riau,” ucap Ansar. (ET)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:29 WIB

11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB