Anas Domino Cup Vol III Kembali Dibuka, Total Hadiah Rp 11 Juta

- Admin

Senin, 12 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: Istimewa

Ilustrasi. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Ivent turnamen Anas Domino Cup volume III kembali digelar. Ini menjadi tahun terakhir untuk memperebutkan piala bergilir setelah 3 tahun digelar.

Ketua panitia iven ini, Rudi Simatupang menyebut bahwa turnamen ini digelar dalam memeriahkan momentum Sumpah Pemuda pada 28 Oktober mendatang.

“Ivent ini digelar selama satu bulan untuk memeriahkan peringatan Sumpah Pemuda ” kata Rudi pada Kantor Berita Owntalk. Senin, (12/9).

Tahun lalu kata Rudi, Piala bergilir disabet oleh tim dari Paguyuban Senayang, Lingga, dan Singkep (Selingsing). Mereka menjuarai event Anas Domino Cup setelah berhasil menumbangkan tim Palang Anam dari Pancur Baru di kelas final.

Baca Juga :  Pemko Batam Klarifikasi Isu Nakes Tak Terima Jaspel, Kadiskominfo: Sudah Dibayarkan Sesuai Ketentuan

Tahun ini, siapapun pemenang juara satu dari ivent Anas Domino Cup akan membawa pulang Piala bergilir dan uang tunai sebesar Rp 5 juta serta sertifikat juara.

Sementara itu, untuk juara 2 akan meraih uang tunai sebesar Rp 3 juta beserta sertifikat dan juara 3 akan meraih hadiah uang tunai Rp 2 Juta dan sertifikat.

Baca Juga :  Lanud Hang Nadim Bersama Mitra Bantu Warga Terdampak Corona

Untuk jadwal permainan, Rudi menyebut membuka ivent ini pada 1 Oktober 2022 dan akan digelar setiap malam hari di hari Jumat, Sabtu dan Minggu.

“Pertandingan hanya dilakukan malam hari setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu,” tukasnya.

Untuk pendaftaran menjadi peserta ivent ini, Rudi menyebut bisa menghubungi seksi pendaftaran di nomor +62 853-8265-6973 (Ari Pratama).

Rudi juga menyebutkan akan ada guest star spesial yang akan membuka ivent itu yakni Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad yang juga merupakan pecinta olahraga ini.

Baca Juga :  Pengurus PORDI Kepri dan Batam Periode 2022-2026 Dikukuhkan
Flyer Anas Domino Cup Vol III. Foto: Istimewa

“Tamu spesial kita, bapak Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad akan turut juga membuka turnamen ini di hari pertama,” kata Rudi.

Sementara itu, Anwar Anas menyebut kegiatan ini sebagai wadah silaturrahmi masyarakat melalui ivent pertandingan Domino.

“Ini menjadi tahun terakhir ivent ini digelar untuk merajut silaturrahmi antar masyarakat melalui Anas Domino Cup,” kata dia. (DI)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru