INIKEPRI.COM – Wakil Bupati Kabupaten Lingga Neko Wesha Pawelloy bergerak cepat merespons bencana banjir yang terjadi di Dabo, yang terjadi dari Kamis (22/9) malam hingga Jumat (23/9) pagi.
Neko bersama Tagana turun langsung secara maraton untuk memberikan bantuan berupa sembako ke titik lokasi banjir, diantaranya Ke Bukit Abun – Kelurahan Dabo Lama, Lorong Fajar, Desa Air Merah, Desa Tinjul, Desa Batu Kacang dan Kelurahan Sungai Lumpur.
BACA JUGA:
Neko Puji Keberhasilan Ansar dalam Melakukan Pemerataan Pembangunan di Kepri
Neko: 120 Ribu Lebih Nelayan di Kepri Butuh Kepastian BBM Bersubsidi
“Kami ikut bersama Tagana dari Dinas Sosial, menyerahkan beberapa bantuan ala kadarnya dari Pemerintah. Kami sadari ini belum sebanding dengan kerugian yang dialami oleh masyarakat kita,” kata Neko kepada INIKEPRI.COM, Jumat 23 September 2022.
Neko menjelaskan, sejak di awal kepemimpinannya mendampingi Nizar dalam memimpin Lingga, komitmen mereka adalah salah satunya penanganan bencana banjir yang seakan menjadi langganan di wilayah tersebut di musim penghujan.
“Hal ini selalu kite fikirkan di setiap kali pembahasan anggara. Namun, dengan keterbatasan dan kondisi global saat ini, perlahan tapi pasti kita terus melakukan pembenahan untuk penanganan banjir ini,” tegas dia.

Neko yang juga menjabat sebagai ketua DPP KNPI ini berharap, ada pelajaran yang dapat dipetik dari musibah ini.
“Besar harapan kita musibah yang terjadi ini, dapat menjadi pelajaran bagi kita semua, untuk lebih menjaga lingkungan supaya kita bisa sama-sama mencegah terjadinya banjir,” ujar Neko sesaat meninjau salah satu saluran di Desa Tinjul, yang menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir.
BACA JUGA:
Pastikan Sesuai Rencana, Wabup Lingga Tinjau Pengerjaan Semenisasi Tengah Malam
Tak lupa, Neko menyampaikan apresiasinya ke sejumlah pihak yang saling bahu-membahu turun langsung ke tengah masyarakat yang terdampak bencana banjir.
“Kami apresiasi dan terima kasih juga kepada pemerintah tingkat Kelurahan, Kecamatan dan Desa, yang selama musibah terjadi dapat turun langsung ke lapangan untuk memberikan dukungan awal alakadarnya kepada masyarakat kita. Semoga apa yang kita buat hari ini, dapat memberikan manfaat bagi masyarakat kita dan amal untuk kita nantinya,” tutup dia. (MIZ)

















