INIKEPRI.COM – Lantaran ketagihan memancing, seorang pria diceraikan oleh istrinya.
Sangking doyannya memancing, pria itu disebut-sebut sampai lupa waktu dan mengabaikan keluarganya.
Dilansir dari Oddity Central, kisah perceraian ini menjadi perhatian publik.
Yang lebih konyolnya, saat persidangan, pria itu juga tak hadir karena sedang asyik memancing.
Zhang, sang istri mengajukan perceraian itu, meski bahtera rumah tangganya telah berlangsung 10 tahun.
BACA JUGA :
Usai Kebaya Merah, Kini Viral Video Syur Wanita Berkebaya Hijau
Zhang menyebut alasannya, sang suami yang maniak memancing itu sudah mengabaikan rumah tangganya.
Zhang mengaku tak kuat dengan kebiasaan suaminya. Ia menyebutkan lagi, banyak pekerjaan rumah tangga yang ia kerjakan sendiri.
Sang suami, jelas dia, hanya bermain ponsel dan berbaring di sofa setiap harinya.
Selepas itu, suami pergi memancing bersama teman-temannya.
Zhang juga menyebutkan, ia telah berkomunikasi dengan sang suami sebelumnya. Akan tetapi nihil juga hasilnya.
Sang suami tetap memilih berkumpul bersama teman dan memancing daripada berkumpul bersama keluarga.
Atas hal itulah, Zhang semakin mantap untuk bercerai. Ia sudah tak sanggup untuk bangun pada pukul 06.00 pagi, kemudian menyiapkan sarapan, antar dan jemput anak sekolah, bekerja, membersihkan rumah dan membantu menyelesaikan PR anak.
BACA JUGA :
Viral Siswa Belajar di Lantai, Disdik Batam Berjanji Segera Distribusi Meja dan Kursi
“Aku lelah dan capek,” sebut Zhang.
Yang semakin membuat sedih, sang suami yang bermarga Sun itu mengiyakan gugatan dari Zhang.
Alasannya, ia mengaku bosan karena dimarahi setiap hari. Permohonan Zhang akhirnya dikabulkan oleh pengadilan setempat.
Di hari persidangan, Sun pun lupa untuk hadir dan memilih pergi memancing. Hakim pun geram dengan kelakuannya.
“Memancing bukanlah hal yang buruk, tapi selalu ada batasan untuk segalanya. Setelah menikah, Anda punya tanggung jawab sebagai suami atau istri, dan orang tua. Jangan mengutamakan mancing ketimbang keluarga,” ungkap hakim. (DI)

















