KSOP Batam Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal Guna Cegah Penumpukan

- Admin

Senin, 10 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: Istimewa

Ilustrasi. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) khusus Batam Kepulauan Riau mengimbau kepada masyarakat agar melakukan mudik Lebaran/Idul Fitri lebih awal.

Kepala KSOP Khusus Batam M Takwin dilansir dari ANTARA Minggu 9 April 2023 mengatakan, hal tersebut dimaksudkan sebagai upaya mengurangi volume penumpang pada saat puncak mudik Lebaran 2023/Idul Fitri 1444 Hijriah.

BACA JUGA :

Sambut Mudik Idul Fitri 2023, ASDP Batam Siapkan 18 Unit Kapal Roro

“Imbauan untuk pemudik, diharapkan mudik lebih awal agar tidak menumpuk. Kemudian dipastikan semua dokumen dan tiket terdaftar, sehingga lebih mudah dipantau dan tidak ada masalah saat berangkat,” kata Takwin di Batam.

Baca Juga :  PPKM Level 4 Berlaku Hingga 25 Juli, Wali Kota Batam Ingatkan Hal Ini

Pihaknya telah melakukan pengecekan pada 40 armada kapal yang dipastikan siap melayani angkutan Lebaran. Selain itu juga disiapkan 200 personel yang terdiri dari pihak kepolisian, bea cukai, imigrasi, hingga Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dalam angkutan Lebaran 2023.

“Jadi buat tim itu ada KSOP dan instansi terkait sudah rapat koordinasi kurang lebih 1 minggu sebelum posko berjalan. Dan disiagakan mulai H-15 sampai H+15 Lebaran. Jadi dari tanggal 7 April sampai 5 Mei,” ujar Takwin.

Baca Juga :  Batam Siap Vaksinasi 118.371 Anak Usia 12-18 Tahun

BACA JUGA :

KSOP Karimun Survei Bawah Air Guna Evakuasi Kapal Tanker di Batam

Diberitakan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri Junaidi mengatakan pihaknya memprediksi jumlah pemudik pada Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah di provinsi ini mencapai enam juta orang, baik yang keluar maupun yang masuk ke Kepri.

“Mudik tahun lalu masih ada pembatasan, jadi hanya sekitar dua sampai tiga juta orang. Sekarang sudah tidak ada, diperkirakan tahun ini mencapai enam juta pemudik,” kata Junaidi.

Baca Juga :  Wagub Kepri Akui Sakit Luar Biasa saat Terpapar COVID-19

Ia menyebutkan berdasarkan informasi yang disampaikan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), pada Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah/Lebaran 2023 terjadi peningkatan hingga 123 juta orang yang sebelumnya hanya 85 juta orang pemudik se-Indonesia.

Lebih lanjut Junaidi mengatakan adapun beberapa langkah persiapan angkutan Lebaran 2023 diantaranya memastikan kesiapan transportasi laut dan kapal penyeberangan (roro). (RBP/ANTARA)

Berita Terkait

Ranperda Lembaga Adat Melayu Dibahas di DPRD, Pemko Batam Tegaskan Pentingnya Pelestarian Budaya
Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:50 WIB

Ranperda Lembaga Adat Melayu Dibahas di DPRD, Pemko Batam Tegaskan Pentingnya Pelestarian Budaya

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Berita Terbaru