Amsakar Achmad Ajak Warga Tebar Kepedulian Lewat Program Sedekah Daging Kurban Baznas Batam

- Admin

Rabu, 4 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Batam Amsakar Achmad bersama jajaran BAZNAS di kandang Berkah. Foto: INIKEPRI.COM

Wali Kota Batam Amsakar Achmad bersama jajaran BAZNAS di kandang Berkah. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Pemerintah Kota Batam bersama Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Kota Batam kembali menggelar Program Sedekah Daging Kurban dalam rangka menyambut Iduladha 1446 Hijriah.

Program sosial ini bertujuan membantu masyarakat kurang mampu agar juga bisa merasakan kebahagiaan hari raya kurban.

Kegiatan berlangsung di Kandang Berkah, bekas Mall Barata yang kini dimanfaatkan untuk kegiatan sosial, Rabu (4/6/2025).

Dalam acara tersebut, Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, secara simbolis menyerahkan bantuan daging kurban kepada perwakilan warga.

Baca Juga :  Amsakar–Li Claudia Safari Natal 2025, Pastikan Ibadah Aman dan Khidmat

“Iduladha bukan hanya tentang menyembelih hewan kurban, tapi juga soal menumbuhkan empati sosial. Kita ingin kebahagiaan ini dirasakan oleh semua warga, terutama yang kurang mampu,” kata Amsakar dalam sambutannya.

Tahun ini, Baznas Batam menyediakan 13 ekor sapi dan 22 ekor kambing. Seluruh hewan kurban akan disembelih, dan dagingnya akan didistribusikan secara merata ke berbagai titik di Kota Batam.

Baca Juga :  Gubernur Kepri Dorong Peran Kampus dalam Penurunan Stunting

Menurut Amsakar, program ini menjadi wujud nyata dari semangat berbagi yang harus terus dipupuk di tengah masyarakat.

“Kami ingin agar semangat berbagi ini tak hanya hadir saat Iduladha, tapi menjadi budaya di tengah masyarakat Batam,” tambahnya.

Amsakar juga menyampaikan apresiasi kepada Baznas Kota Batam dan seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan program ini.

Baca Juga :  Permohonan Paspor di Imigrasi Batam Naik Dua Kali Lipat

“Terima kasih kepada Baznas dan para donatur. Semoga kolaborasi seperti ini bisa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak warga ke depannya,” tutupnya.

Program Sedekah Daging ini menjadi bagian dari upaya Pemkot Batam dan Baznas untuk mendorong keadilan sosial dan memastikan tidak ada warga yang tertinggal dalam merayakan Iduladha.

Penulis : DI

Editor : IZ

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB