Isdianto Buka Rakor Evaluasi Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi 2020

- Admin

Selasa, 11 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjungpinang, inikepri.com – Gubernur Kepri H. Isdianto membuka Rapat Koordinasi Evaluasi Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi 2020 Bersama KPK RI melalui video conference dari Gedung Daerah, Tanjungpinang, Senin (10/8).

Isdianto menegaskan kepada seluruh perangkat daerah untuk bekerja secara optimal dalam memenuhi setiap target indikator yang telah ditetapkan oleh Tim Korsupgah KPK dalam upaya pencegahan korupsi.

“Ini semua agar hasil capaian tersebut nantinya tidak hanya baik secara tertulis di atas kertas tapi juga dapat dipertanggungjawabkan di atas lapangan,” pesan Isdianto.

Baca Juga : Pilkada di Kepri, ini Paslon Usungan PDIP

Keberadaan Tim Korsupgah KPK, menurut Isdianto dapat menjadi momentum dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan daerah untuk semakin baik lagi.

Baca Juga :  Pelajar di Kepri Jangan Euforia Meski Kasus Aktif Turun

“Keberadaan KPK telah memberikan perbaikan dalam mengelola penyelenggaraan pemerintahan daerah dalam mewujudkan good and clean government,” kata Isdianto.

Lebih lanjut, kondisi pandemi yang sampai kini melanda kata Isdianto tentu mempengaruhi hampir di semua sektor baik secara nasional maupun global. Namun kondisi tersebut sekaligus menjadi tantangan bagi pemerintah untuk semakin berbuat banyak untuk masyarakat.

“Kita semakin dituntut untuk profesional dan transparan, sehingga progam pemerintah dapat langsung di manfaatkan dan di rasakan oleh masyarakat,” lanjutnya.

Untuk itu, Kepulauan Riau kata Isdianto berkomitmen penuh untuk melaksanakan program pemberantasan korupsi terintegrasi secara optimal, meskipun pandemi Covid-19 secara langsung turut mempengaruhi pencapaian target.

Baca Juga :  Kota Batam Dapat Anggaran PSU Permukiman Terbesar dari Pemprov Kepri

“Pencapaian target yang tertunda itu tentu menjadi kendala dan akan segera kami sampaikan kepada Tim Korsupgah untuk tindak lanjut dan petunjuk sehingga kami dapat mencapai target secara maksimal,” pungkasnya.

Senada dengan Gubernur, Sekdaprov TS Arif Fadillah yang hadir dari Rupatama, lt.4, kantor Gubernur, Dompak beserta jajaran OPD juga berharap dengan keberadaan Korsupgah KPK menjadi momentum untuk perbaikan pelaksanaan program-program dalam penyelenggaraan pemerintahan terutama dibidang pelayanan publik.

“Kami harap keberadaan Korsupgah KPK menjadi momentum untuk mendapat arahan dalam upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi,” ujar Arif.

Dalam pada itu, Korwil IV Korsupgah KPK RI Nanang Mulyana mengatakan kedatangan dirinya beserta rombongan ke Kepri untuk menagih komitmen Gubernur beserta jajaran dalam upaya pencegahan korupsi di sejumlah sektor yang di anggap vital.

Baca Juga :  Silaturahmi Kepala dan Waka BP Batam Bersama Kajati Kepri

Menurut Nanang, Pemilihan sektor tersebut bukan berarti mengesampingkan sektor lain tapi secara garis besar di sektor vital tersebut terindikasi paling banyak kerawanan untuk terjadinya korupsi.

“Ini menjadi konsen kita untuk mencegahnya,” kata Nanang.

Persentasi pencapaian indikator lanjut Nanang, untuk Kepri masih dalam tahap perhitungan (progres sementara) apalagi ditengah pandemi yang sedang melanda.

Dirinya optimis pencapaian target untuk Kepri bisa sama bahkan lebih baik lagi di tahun 2020 ini dibanding tahun lalu (persentasi tahun 2019 sebesar 89 persen).

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB