Presiden Prioritaskan Vaksin untuk Industri Batam

- Admin

Rabu, 19 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ANTARA FOTO)

(ANTARA FOTO)

INIKEPRI.COM – Presiden Joko Widodo menginstruksikan Kementerian Kesehatan untuk memprioritaskan vaksin untuk kalangan pekerja industri di Kota Batam Kepulauan Riau.

“Kita berikan prioritas untuk Batam utamanya untuk industri,” kata Presiden Joko Widodo dalam konferensi video peninjauan vaksinasi massal di Batam, Rabu (19/5/2021).

Hal itu menjawab permintaan Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin Hamid, mengenai harapan penyaluran vaksin gotong royong untuk pekerja industri di daerah setempat.

Baca Juga :  Presiden Jokowi: Percepat Realisasi Belanja Daerah

Presiden menyampaikan, vaksin gotong royong untuk perusahaan, industri dan pabrik masih memiliki masalah pada penyediaannya.

Pemerintah menargetkan 30 juta vaksin gotong royong. Namun, yang baru masuk ke Indonesia baru 420 ribu.

Baca Juga :  Warga Kepri Berebut Kaos yang Dilempar Presiden Jokowi

“Masih kecil sekali. Memang ini menjadi rebutan,” kata Presiden.

Dalam kesempatan itu, Presiden meminta pemerintah kabupaten kota di Kepri mendahulukan vaksinasi untuk lansia.

Presiden juga mengapresiasi upaya Pemprov Kepri dalam mempercepat pemberian vaksin.

Sementara itu, Sekda Kota Batam Jefridin menyampaikan hingga Rabu, total 72.726 orang warga Batam telah divaksin.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Serahkan Sejuta Sertifikat Tanah

Namun, ia menyampaikan terdapat kendala pada keterbatasan jumlah vaksin untuk pekerja industri.

“Kami harap diprioritaskan dalam vaksin gotong royong yang pembiayaan dibebankan pada badan usaha. Karena Batam sebagai kota industri banyak karyawan,” kata dia. (ET/ANTARA)

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB