Buntut Pembatalan Muswil PP Kepri, Sejumlah Pengurus Direshuffle

- Admin

Jumat, 4 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Edi Pohan Sitio, ketua SC Muswil ke-IV PP Kepri dan Ilham Sudirman. Foto: INIKEPRI.COM

Edi Pohan Sitio, ketua SC Muswil ke-IV PP Kepri dan Ilham Sudirman. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Sejumlah pengurus Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Kepulauan Riau direshuffle sepihak oleh ketua MPW Pemuda Pancasila (PP) pasca pembatalan Musyawarah Wilayah (Muswil) PP yang sedianya akan digelar pada 7-9 Maret 2022.

Ilham Sudirman, kepala bidang pendidikan dan seni PP Kepri yang menjadi salah satu orang perombakan di tubuh MPW mengatakan, perombakan ini terjadi secara mendadak. “Beberapa kader yang direshuffle ini adalah kader lama yang juga menjadi Steering Commitee (SC) dan Organizing Committee (OC) pada Muswil PP,” kata Ilham, Kamis 3 Maret 2022.

SK kepengurusan PP Kepri, jelas Ilham, seharusnya berakhir pada 22 Maret 2022. “Tapi ini malah kami digantikan, 20 hari menjelang berakhirnya SK tersebut,” jelas Ilham.

Baca Juga :  Rig Mencurigakan Berbendera Sri Lanka di Perairan Batam, Ini Penampakannya

Memang ketua MPN Japto Soelistyo Soerjosoemarno, tambah Ilham, pernah mengatakan, pengurus MPW dapat diganti setiap saat. “Tapi itu untuk kader yang tidak berbuat dan berkontribusi aktif. Sedangkan kami ini dapat dilihat, kami cukup aktif dalam setiap kegiatan PP di Kepri ini,” ungkapnya.

Selain Ilham, pengurus yang direshuffle diantaranya adalah Edi Pohan Sitio yang menjabat Wakil Ketua 1, Mandjit Sing ketua bidang kaderisasi, Julius Ginting ketua bidang media massa dan humas,Tain Komari ketua bidang hukum dan ham, Lamsir wakil sekretaris kaderisasi, dr. M. Muhadi, SpB-KBD ketua bidang kesehatan dan sosial kemasyarakatan, Supraptono ketua bidang perekonomian dan pengembangan usaha, Dion Hadi Langodai ketua bidang pemberdayaan dan pengembangan daerah, dan Juniardi Adinda wakil sekretaris bidang ideologi, politik, dan pemerintahan.

Baca Juga :  1.980 ASN Resmi Diangkat, Amsakar Tekankan Etika dan Pelayanan Publik

Dilihat INIKEPRI.COM, pada surat permohonan ke ketua MPN PP, bernomor 067.E1/MPW-PP/Kepri/III/2022, pergantian pengurus ini berdasarkan rapat pleno yang dilakukan di Anambas Kopitiam Batam Center, pada 2 Maret 2022. Sedangkan surat itu tertanggal 1 Maret 2022.

Senada dengan Ilham, Edi Pohan Sitio, yang turut direshuffle juga mengatakan, perombakan personalia pengurus PP Kepri ini terjadi secara sepihak.

Baca Juga :  Panitia Muswil ke-IV PP Kepri Keluhkan Kandidat Terpilih Belum Lunasi Dana Muswil

“”Terlebih, perubahan ini terjadi setelah pembubaran panitia SC dan OC Muswil PP Kepri,” kata Edi, kepada INIKEPRI.COM, Jumat 4 Februari 2022.

Perubahan ini, menurutnya, didasari faktor pribadi. “Kalau secara organisasi mungkin tidak, tapi saya melihat ini dikarenakan faktor pribadi,” jelas wakil ketua I MPW PP Kepri ini.

Sebagaimana diberitakan INIKEPRI.COM sebelumnya, Muswil ke-IV Kepri sedianya akan digelar pada 7-9 Maret ini. Namun, secara tiba-tiba panita OC dan SC dibubarkan oleh MPW PP Kepri.

BACA JUGA:

Muswil ke-IV PP Kepri Sudah di Depan Mata, Panitia SC dan OC Dibubarkan

(MIZ)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru