Cen Sui Lan Minta Pelebuhan Tarempa Segera Direvitalisasi

- Admin

Sabtu, 17 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPR RI dari Partai Golkar Dapil Kepulauan Riau Cen Sui Lan. Foto: Tangkapan Layar

Anggota DPR RI dari Partai Golkar Dapil Kepulauan Riau Cen Sui Lan. Foto: Tangkapan Layar

INIKEPRI.COM – Cen Sui Lan Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepulauan Riau (Kepri) meminta dengan segera kepada Kementerian Perhubungan RI, agar pelabuhan bongkar muat di Siantan, Tarempa, Anambas, Kepulauan Riau, segera direvitalisasi.

Perjuangan Cen Sui Lan untuk merevitalisasi pelabuhan Tarempa tersebut sudah dilakukan sejak tahun 2021 lalu. Bahkan saat itu, Cen Sui Lan meminta agar pelabuhan di Tarempa direvitalisasi dan dibangun dermaga kapal roro.

Permintaan tersebut disampaikan Cen Sui Lan kepada Kemenhub RI, sekaligus untuk membangun pelabuhan penyeberangan di Letung, Kabupaten Kepulauan Anambas. Serta pelabuhan penyeberangan di Serasan, Kabupaten Natuna.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Bersepakat dengan Menteri Basuki Tuntaskan Jalan Lingkar Pulau Serasan Natuna

Menuru Cen Sui Lan, pelabuhan penyeberangan dan revitalisasi pelabuhan bongkar muat di Tarempa tak hanya berfungsi untuk pelabuhan roro. Tapi, berfungsi untuk kapal penumpang Pelni dan kapal pesiar dan bongkar muat barang. Tujuan revitalisasi pelabuhan Tarempa itu untuk memperlancar arus barang dan orang. Sekaligus untuk pengembangan sektor pariwisata di Anambas.

Tahun 2022, Cen Sui Lan juga menindaklanjuti upaya revitalisasi pelabuhan Tarempa. Bahkan Cen Sui Lan juga menampung aspirasi dari Abdul Haris Bupati Anambas. Ketika itu, hadir mitra Komisi V DPR RI yang dibawa Cen Sui Lan ke Kabupaten Kepulauan Anambas. Mitra itu terdiri Pejabat Tinggi Pratama Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR.

Baca Juga :  3 wanita Pengedar Sabu di Anambas Diringkus Polisi

Selain itu, turut hadir Ditjen Sumber Daya Air (SDA) Kementerian PUPR, Ditjen Perumahan Kementerian PUPR. Serta Ditjen Perhubungan Laut (Hubla) Kementerian Perhubungan, Ditjen Perhubungan Udara (Hubud) Kementerian Perhubungan, dan Ditjen Perhubungan Darat (Hubdat) Kementerian Perhubungan RI.

Upaya itu belum direalisasi sampai tahun anggaran 2023 ini. Cen Sui Lan pun ngotot agar Kemenhub merevitalisasi pelabuhan Tarempa, pada saat mengikuti RDP Komisi V DPR RI dengan Sekjen, Irjen dan Kepala Badan Kebijakan Transportasi (BKT) Kemenhub RI, Rabu (14/6/2023) lalu.

Baca Juga :  Satpolairud Anambas Laksanakan Nasi Kapau

“Beberapa dermaga di wilayah Kepri itu perlu direvitalisasi. Seperti dermaga di Tarempa, kondisinya sudah sangat tua (lama). Pelabuhan bongkar muat itu urat nadi pertumbuhan ekonomi di Tarempa, Anambas. Kalau tidak direvitalisasi sekarang dan menunggu hancur baru direvitalisasi, itu akan memakan korban. Jadi, Pak Sekjen tolong dibantu,” tegas Cen Sui Lan. (RBP)

Berita Terkait

Siapkan Lahan Pembangunan Bakal Gedung, Kankemenag Anambas Adakan Goro Pembersihan Lahan
Ansar Resmikan Ponton HDPE Pelabuhan Tarempa, Memperlancar Aksesbilitas Masyarakat Pesisir
Polling Online Calon Bupati Anambas 2024–2029: Nama Nasrul Arsyad Mencuat
Masyarakat Anambas Antusias Ikuti Senam Gemoy Prabowo-Gibran
Jemaja Beruntung Pemerintah Telah Bangunkan Pelabuhan Pengumpan Regional Kuala Maras, Diresmikan oleh Gubernur
Cen Sui Lan Realisasikan Jembatan Gantung di Anambas, Peresmiannya Bakal Potong Sapi
Masyarakat di Desa Tarempa Barat Daya Kini Nikmati Air Bersih, Berkat Dana Aspirasi Cen Sui Lan Rp1,5 Miliar
Tahun 2023, Cen Sui Lan: Rp67 Miliar untuk Penanganan Jalan Rewak Menuju Sedanau hingga Padang Melang di Anambas

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 07:59 WIB

Siapkan Lahan Pembangunan Bakal Gedung, Kankemenag Anambas Adakan Goro Pembersihan Lahan

Selasa, 7 Mei 2024 - 00:11 WIB

Ansar Resmikan Ponton HDPE Pelabuhan Tarempa, Memperlancar Aksesbilitas Masyarakat Pesisir

Senin, 26 Februari 2024 - 20:19 WIB

Polling Online Calon Bupati Anambas 2024–2029: Nama Nasrul Arsyad Mencuat

Minggu, 28 Januari 2024 - 18:41 WIB

Masyarakat Anambas Antusias Ikuti Senam Gemoy Prabowo-Gibran

Selasa, 16 Januari 2024 - 08:10 WIB

Jemaja Beruntung Pemerintah Telah Bangunkan Pelabuhan Pengumpan Regional Kuala Maras, Diresmikan oleh Gubernur

Berita Terbaru